Selain Mengenyangkan, Ini Manfaat Tak Terduga Nasi Bagi Tubuh Anda

Nasi salah satu makanan yang mudah dicerna dan ringan di perut. Makan nasi bisa membantu Anda tidur lebih baik dan menyeimbangkan hormon yang dibutuhkan orang tua maupun anak muda.

.

. (Net)

Klikpositif PATWAL Honda Periode 18 - 30 April 2025

KLIKPOSIIF – Kebanyakan orang yang sedang menurunkan berat badan berusaha menghindari makan nasi, karena dianggap sebagai musuh utama.

Faktanya, nasi bukanlah satu-satunya penyebab kenaikan berat badan. Bahkan, makan nasi tidak sepenuhnya buruk untuk kesehatan kita secara keseluruhan.

Menurut ahli gizi India, Rujuta Diwekar, nasi justru memiliki banyak manfaat kesehatan yang tak terduga.

Berikut ini dilansir dari Times of India, beberapa hal yang bisa kamu pertimbangkan untuk tetap makan nasi.

1. Mudah dicerna

Nasi salah satu makanan yang mudah dicerna dan ringan di perut. Makan nasi bisa membantu Anda tidur lebih baik dan menyeimbangkan hormon yang dibutuhkan orang tua maupun anak muda.

2. Menjaga kesehatan kulit

Makan nasi juga baik untuk kesehatan kulit, karena membantu menyamarkan pori-pori yang membesar dengan kadar prolactin yang tinggi di dalamnya.

3. Menjaga kesehatan rambut

Makan nasi bisa membantu meningkatkan pertumbuhan rambut. Karena, nasi bisa membantu mempertahankan dan memperbaiki rambut yang rusak akibat gangguan tiroid.

4. Sumber prebiotik

Nasi juga salah satu makanan yang merupakan sumber prebiotik. Makan nasi tidak hanya membuat Anda kenyang, tetapi juga baik untuk ekosistem mikroba (usus) yang beragam di dalam diri Anda.

5. Mengontrol kadar gula darah

Makan nasi tidak hanya dipercaya bisa meningkatkan berat badan, tetapi juga meningkatkan kadar gula darah. Faktanya, makan nasi bisa membantu mengontrol kadar gula darah tetap stabil bila dikonsumsi bersama kacang polong, daging atau sejenisnya.

Exit mobile version