PARIAMAN, KLIKPOSITIF — Wali Kota Pariaman, Genius Umar hadiri langsung pemberian gelar adat “Datuak Rajo Basa” Jorong Gundam, Nagari Pagaruyung, Kabupaten Tanah Datar kepada Wakil Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia, Afriansyah Noor.
Prosesi adat dilaksanakan di Istano Basa Pagaruyung, Sabtu (29/4/2023), yang disaksikan juga oleh Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto, Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra, Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy, Kepala Daerah se-Sumbar dan Forkopimda Provinsi Sumbar dan sejumlah tokoh daerah.
Usai pemberian gelar adat, Genius Umar langsung sambangi Wamen Ketenagakerjaan Republik Indonesia, Afriansyah Noor, untuk ucapkan selamat atas penganugerahan gelar tersebut sebagai suatu amanah baru dalam adat salingka nagari.
“ Meskipun gelar adat ini diberikan oleh Nagari Pagaruyung, Kabupaten Tanah Datar, namun ini hanya mewakili daerah ranah minang, artinya gelar “Datuak Rajo Basa” yang disandang oleh Uda Afriansyah Noor merupakan gelar niniak mamak secara keseluruhan untuk sanak kemenakan dalam ranah minang kabau,” begitu ucap Genius kepada Afriansyah Noor.
Secara khusus, kepada setiap pemangku adat, Genius berharap struktur organisasi dalam masyarakat adat untuk selalu dijaga dan dilestarikan, agar dapat menjalankan fungsi masing-masing dan turut andil dalam pembangunan daerah, khususnya bagi pemangku adat yang ada di Kota Pariaman.
“ Karena disini peran pemerintah akan menjadi jembatan supaya struktur dalam masyarakat adat bisa bersama-sama ambil peran dalam pembangunan yang berkelanjutan,” singkat Genius.