Benarkah Warga Pasbar yang Ditemukan Meninggal dengan Luka Dipinggang Diterkam Buaya? Ini Kata BKSDA

Kami belum bisa menyimpulkan korban diserang buaya. Pasalnya korban tidak dilakukan visum atau autopsi

Penampakan buaya di Sungai Batang Sikabau saat pihak BPBD Pasaman Barat mencari korban Rusli

Penampakan buaya di Sungai Batang Sikabau saat pihak BPBD Pasaman Barat mencari korban Rusli (BPBD Pasbar)

Klikpositif PATWAL Honda Periode 18 - 30 April 2025

PASBAR, KLIKPOSITIF – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resor Agam – Sumbar menyebut warga yang ditemukan meninggal dunia di Sungai Batang Sikabau belum bisa dipastikan diterkam buaya.

“Kami belum bisa menyimpulkan korban diserang buaya. Pasalnya korban tidak dilakukan visum atau autopsi,” sebut Pengendali Ekosistem Hutan BKSDA Resor Agam Ade Putra, Selasa (19/1/2021).

Menurutnya untuk memastikan korban yang bernama Rusli (40) warga Ujung Gading itu diterkam buaya, tentu harus terlebih dahulu dilakukan visum atau autopsi.

Mengingat jelas Ade Putra, korban saat ditemukan dalam keadaan utuh. Namun ia membenarkan jika lokasi itu sendiri memang merupakan habitat buaya muara (crocodylus porosus).

Ia juga mengakui sejumlah sungai besar yang ada di Pasaman Barat banyak memiliki habitat buaya dan saat ini mulai meresahkan masyarakat. Pihaknya merencanakan akan melakukan survei populasi diseluruh lokasi sungai muara yang diduga terdapat banyak buaya.

“Kita akan melakukan survey. Setelah melakukan survey kita akan tentukan upaya konservasinya. Tentu langkah ini akan kita koordinasikan dengan Pemkab Pasaman Barat dan instansi terkait lainnya,” ungkapnya.

Sebelumnya seorang warga Ujung Gading Pasaman Barat Rusdi (40) pada Minggu (17/1) sekitar pukul 13.30 hilang diduga diterkam buaya. Korban baru ditemukan pada Selasa (19/1) pagi mengapung dalam keadaan meninggal dunia dengan luka di bagian pinggang tubuh korban.

Exit mobile version