BUKITTINGGI, KLIKPOSITIF – Wali Kota Bukittinggi Ramlan Nurmatias menghadiri peletakan batu pertama pembangunan masjid di Kampus III Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UMSB)
Peletakan batu pertama ini dilakukan pada Kamis 11 Februari 2021, dan dihadiri sejumlah tamu undangan termasuk Alumni UMSB.
Pembangunan Masjid berada di depan Kampus atau berada di dekat Jalan Bypass Aur Kuning dan dananya berasal dari donatur H. Hendri dan Hj Asweti.
Selain di Kampus UMSB Bukittinggi, donatur ini juga membangun sebuah masjid serupa di Kampus IV UMSB Payakumbuh.
Ramlan menyebut, ia sebagai salah satu Alumni UMSB menyambut baik pembangunan itu karena akan mengakomodir sarana ibadah bagi civitas akademi UMSB.
“Kita bersyukur karena ada niat baik dari salah seorang donatur yang ingin menyumbangkan sebagian hartanya untuk membangun masjid,” katanya.
Ramlan mengapresiasi donatur yang akan membangun Masjid ini hingga selesai sehingga ia berharap kehadiran Masjid akan berdampak positif bagi perkembangan kampus.
Sementara, Rektor UMSB Dr.Riki Saputra menyebut peletakan batu pertama ini menandai awalnya pembangunan masjid itu.
“Kita doakan pembangunan ini cepat selesai dan bisa dipergunakan untuk kepentingan beribadah,” ungkap Riki.
Ia juga mengucapkan terimakasih tak terhingga kepada Donatur dan Pemko Bukittinggi yang telah mendukung penuh UMSB.
“Kita ucapkan terimakasih, semoga pembangunan ini lancar. Semoga kita tetap saling bersinergi,” ungkap Rektor Riki.
Masjid rencananya dibangun bertingkat dengan luas lahan 13 x 18 Meter.
Selain meletakkan batu pertama, Wako Ramlan juga menandatangani nota kesepahaman dengan UMSB.