LIMAPULUH KOTA, KLIKPOSITIF – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) membuka 11 posko mudik di Sumatera Barat (Sumbar). Salah satunya di Limapuluh Kota (perbatasan Sumbar – Riau).
Posko tersebut dibuka serentak oleh Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Aljufri secara daring dan diikuti langsung Ketua DPW PKS Sumbar Mahyeldi Ansharullah, Kamis, 28 April 2022.
Mahyeldi menyampaikan, 11 posko mudik Dr. Salim bisa melayani 2 juta pemudik selama 10 hari. Fasilitas tersedia berupa toilet, tempat sholat, parkir dan ambulans. Uniknya juga tersedia layanan pijit gratis bagi pemudik yang capek selama perjalanan.
“Juga tersedia minuman serba panas, minuman jahe panas dan jagung panas. Selain itu juga ada layanan kesehatan,” ungkapnya.
Dilanjutkannya, layanan di posko Dr. Salim selama 24 jam hingga 5 Mei. Selain di Limapuluh Kota posko mudik Dr. Salim juga ada di Padang, Solok, Sijunjung, Sawahlunto, Bukittinggi, Pariaman, Padang Pariaman, Pessel.
“Pemudik silakan singgah untuk mendapatkan layanan dari kader PKS,” ajaknya. (*)