PESSEL, KLIKPOSITIF– Meski pasca dilanda bencana, sebagian warga di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumbar rayakan lebaran Idul Fitri 2024 dengan berbagai perlombaan.
Salah satu nagari di Kabupaten Pessel yakni, Nagari Kambang Utara. Nagari di Kecamatan Lengayang ini hampir seluruh kampung menggelar perlombaan.
Beragam perlombaan, tidak lupa panjat pinang. Selain panjat pinang ju ga ada tarik tambang, tangkap itik perlombaan lainnya.
Ketua Karang Taruna Kambang Utara, Yudhi mengatakan, setiap lebaran setiap kampung di Kambang Utara memang ramai dengan perlombaan.
Setidaknya sebanyak delapan kampung yang ada, semua bergerak mengada perlombaan.
Perlombaan ini digerakan atas inisiatif pengurus pemuda dan dukungan dari masyarakat serta perantau yang ada di nagari itu.
“Ya, alhamdulillah semua aktif. Meski kami sebelumnya dilanda bencana. Tapi, karena kemauan bersama alhamdulillah seluruh pemuda aktif,” ungkapnya, Minggu 14 April 2024 lalu.
Ia menjelaskan, adanya tujuan dari perlombaan itu guna mengisi kegiatan warga dan generasi muda dengan hal yang positif di saat lebaran.
Karena memang disaat lebaran, tanpa ada kegiatan bersama yang diadakan akan sulit mengontrol aktivitas pemuda-pemudi terjauh dari huru-hara.
“Alhamdulillah selama lomba berlangsung pemuda-pemudi sibuk di kampung. Alhamdulillah juga masyarakat terhibur,” terangnya.
Sementara itu, Sekretaris Pemuda Kampung Ganting Kubang, Yunigo mengakui, selama ada kegiatan perlombaan, pemuda-pemudi aktif di kampung.
Menurutnya, diantara lomba yang paling diminati adalah panjat pinang, hingga lomba tarik tambang dan turnamen domino.
“Kalau domino ini untuk mengisi kegiatan para bapak-bapak pada malam hari. Sementara panjat pinang dan tarik tambang diikuti anak-anak dan remaja,” terangnya.