Kota Solok, Klikpositif – Hari ke tiga, Tim I Safari Ramadhan Kota Solok mengunjungi Masjid Al-Aqsha Gawan, Kelurahan Tanah Garam, Rabu (5/3/2025) malam. Tim I dipimpin langsung Wali Kota Solok, Dr. Ramadhani Kirana Putra.
Di hadapan masyarakat, Wako Ramadhani Kirana Putra langsung menyampaikan kabar gembira. Permohonan bantuan pembelian karpet yang diajukan oleh pengurus masjid pada tahun sebelumnya disetujui senilai Rp200 juta.
“Akhir tahun lalu Kabag Kesra cerita sama saya, Masjid Al-Aqsa memasukkan proposal untuk bantuan karpet. Berapa disetujui Pak? Saya setujui Rp200 juta. Bantuan ternyata sumbernya dari usulan dari pokir DPRD,” ujar Wako.
Dengan adanya bantuan karpet baru tersebut nantinya, akan semakin menghadirkan kenyamanan bagi jemaah untuk melaksanakan ibadah. Dhani mengharapkan bantuan dapat dimanfaatkan dan dirawat dengan baik oleh masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Wako Ramadhani juga menyampaikan beragam program pembangunan yang sudah, tengah dan akan dilakukan di Kota Solok. Salah satu program yang cukup terasa manfaatnya yakni BPJS Kesehatan gratis.
“Alhamdulillah, kami telah mendaftarkan warga Kota Solok untuk masuk menjadi peserta BPJS Kesehatan gratis semuanya. Hanya dengan NIK KTP sudah terkoneksi lantsung dengan BPJS Kesehatan,” jelas Wako.
Sejalan dengan itu, Wako juga sedang mengupayakan agar RSUD Serambi Madinah yang baru saja diresmikan bisa segera melayani pasien BPJS Kesehatan. Dengan begitu, terbangun integrasi layanan kesehatan bagi masyarakat dan daerah.
“Saat ini juga sedang dijalankan program pemeriksaan kesehatan gratis, sesuai dengan tanggal ulang tahun. Silahkan datang ke Puskesmas terdekat, program pemeriksaan kesehatan gratis hari ulang tahun sudah mulai dari tanggal 20 Februari kemarin tutup Dhani.
Dalam kunjungan ini diserahkan bantuan operasional Masjid Al Aqsa dari Pemko Solok sebesar Rp4 juta. Kemudian bantuan dari Bank Nagari sebesar Rp2 juta dan bantuan alat kebersihan dari BPJS Ketenagakerjaan.