Kontingen Jambore PKK Kabupaten Solok Berangkat ke Bukittinggi, Targetkan Bawa Pulang Juara Umum

Kontingen jambore PKK Kabupaten Solok saat pelepasan oleh Bupati H. Epyardi Asda dan ketua TP PKK, Hj. Emiko Epyardi Asda di Arosuka.(Ist)

Klikpositif PATWAL Honda Periode 18 - 30 April 2025

Solok, Klikpositif – Kontingen jambore PKK Kabupaten Solok secara resmi berangkat ke menuju jambore PKK Berprestasi tingkat Sumbar tahun 2023. Keberangkatan dilepas Bupati Solok, H. Epyardi Asda bersama ketua TP PKK, Ny. Emiko, Sabtu (15/7/2023) di Balairung Rumah Dinas Bupati Solok Arosuka.

Tahun ini, jambore PKK berpresatasi tingkat Sumbar akan berlangsung di Istana Bung Hatta Kota Bukittinggi. Rencanya, rangkaian jambore akan berlangusng selam 3 hari dari 17 s/d 19 Juli 2023.

Ketua TP-PKK Kab. Solok, Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda mengatakan, selain ajang lomba, jambore PKK provinsi merupakan sarana meningkatkan wawasan dan keterampilan pengurus dan kader dalam menjalankan program PKK.

“Lomba penyuluhan, vlog atau video dokumenter dan berbagai lomba lainnya tidak terlepas dari media mengukur kemampuan kader dalam menjalankan program. Sementara juara merupakan bonus,” kata Emiko.

Emiko mengharapakan, kontingen Kabupaten Solok bisa menampilkan yang terbaik dalam jambore kali ini. Bahkan, sebisa mungkin bisa kembali membawa juara umum ke Kabupaten Solok.

Dalam jambore, kontingen Jambore PKK Kabupaten Solok sebanyak 15 orang. 6 orang berasal dari pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten, 2 Orang Pengurus PKK Kecamatan dan 7 Orang Pengurus Tim Penggerak PKK Nagari.

“Semoga Kontingen Tim Penggerak PKK Kabupaten Solok dapat merebut kembali Juara Umum yang tahun kemaren belum bisa kami pertahankan. Semoga harapan ini bisa terwujud dengan usaha dan dukungan bersama,” harap Emiko.

Sementara itu, Bupati Solok, H. Epyardi Asda memberikan dukungan penuh terhadap kontingen Kabupaten Solok. Menurutnya, kontingen Kabupaten Solok akan mampu bersaing dengan derah lainnya di Sumbar.

Tidak hanya terkait lomba, Bupati juga mengharapkan pengurus dan kader yang berangkat bisa membawa hal positif dari ajang jambore tersebut. Banyak pengalaman dan ilmu yang bisa dibawa pulang untuk diterapkan di daerah.

“Setelah kembali nantinya, dapat membawa ide-ide maupun terobosan untuk membantu mewujudkan Kabupaten Solok menjadi yang terbaik di Sumatera Barat. Tentunya melalui program pokok PKK yang menyentuh langsung ke masyarakat,” tutupnya.

Exit mobile version