AGAM, KLIKPOSITIF – Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan (DPKP) Agam Ermanto meninggal dunia, Jumat 19 Februari 2021 di RSUP M Djamil Padang sekitar pukul 06.45 WIB.
Ermanto merupakan salah satu korban kecelakaan bus OPD Agamdi Jembatan Desa Lumban Pasir, Kecamatan Tambangan, Kabupaten Madina-Sumut,Senin 8 Februari 2021.
Kabar telah berpulangnya Ermanto beredar di sejumlah grup WA Agam. Kabag Pemerintahan Setdakab Agam Helton membenarkan kabar duka tersebut.
“Iya, jenazah pagi ini dibawa ke rumah duka di Perumnas Talago Kecamatan Lubuk Basung,” kata Helton, Jumat pagi.
Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) RSUP DR M Djamil Padang Gustavianof membenarkan kabar duka tersebut.
“Pak Ermanto meninggal pada pukul 6.30 WIB pagi tadi,” katanya saat dihubungi katasumbar.com (jaringan KLIKPOSITIF.COM, Jumat (19/2/2021).
Gustavianof menegaskan, bahwa Ermanto menjalani perawatan di RSUP DR M Djamil dirawat di ruang pasien biasa.
“Beliau meninggal bukan karena Covid-19,” ujar Gustavianof.
Sebelumnya, bus pengangkut rombongan OPD Agam masuk sungai di Jembatan Desa Lumban Pasir, Kecamatan Tambangan, Kabupaten Madina pukul 12.30 WIB, Senin 8 Februari 2021.
Bus berpenumpang 16 orang, sementara sopirnya adalah Iwan.3 penumpang meninggal Kadis Kominfo Fauzan Hutasuhut, Sopir cadangan bernama David dan Kadis Koperindag Fatimah.