Jawab Harapan Masyarakat, Pemko Solok Bangun Ulang Masjid Syura Pandan 

Penyerahan bantuan dari TSR Kota Solok kepada Masjid Syura Pandan.(Ist)

Kota Solok, Klikpositif – Pemerintah Kota Solok bakal membangun ulang Masjid Syura. Masjid yang berada di kawasan Pandan itu dianggarkan sebesar Rp5 miliar. Proses pembangunan tersebut rencananya akan berlangsung usai Ramadan 1444 Hijriah nanti.

Kepastian itu disampaikan oleh Wakil Wali Kota Solok, Dr. Ramadhani Kirana Putra saat safari Ramadan di Masjid Syura, Kamis (30/3/2023). Hadir ketua pengurus masjid, Noviardi Syam dan puluhan jemaah masjid.

Dalam pembangunan nanti, akan ada perluasan bangunan masjid. Salah seorang masyarakat menghibahkan tanah untuk pembangunan masjid. Desain masjid juga sudah selesai dan tinggal pengerjaan.

“Ini sudah sesuai dengan permintaan masyarakat. Semoga proses pembangunan masjid ini bisa berjalan dengan baik sehingga sesuai dengan harapan masyarakat,” terang Dhani.

Turut hadir dalam safari itu, Kepala Dinas Satpol PP, Zulkarnaini, Kepala Dishub, Ikhlas Dt. Nan Basa, Direktur PDAM Rabbiluski. Kemudian Kasubbag Protokol, Aldo Hendriko, kepala Bank Nagari Syariah, Handry Irvy, serta tim lainnya.

Dhani menyebutkan, dalam menyukseskan Kita Beras Serambi Madinah, Pemko Solok terus mendorong pembangunan masjid dan Musala di Kota Solok. Hingga kini sudah ada 18 masjid dan musala yang dibangun dengan APBD Kota Solok.

“Kami bersama pak Wali sangat berharap dukungan masyarakat agar Kita Beras Serambi Madinah ini bisa terwujud. Partisipasi masyarakat sangat penting dalam menyukseskan seluruh program pemerintah daerah,” bebernya.

Sementara itu, Noviardi Syam mewakili masyarakat menyampaikan apresiasi terhadap pemerintah Kota Solok. Menurutnya, pembangunan masjid memang sudah menjadi kebutuhan dan keinginan masyarakat.

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur. Keinginan masyarakat untuk memiliki masjid yang baru dan lebih luas bisa terwujud. Mari kita dukung proses pembangunan masjid ini sehingga bisa maksimal,” tutupnya.

Exit mobile version