Ini Wakil Solok Selatan pada Ajang Pemilihan Duta GenRe Sumbar

Muhammad Irfan Monaf Siswa SMAN 3 dan Rihadalul Aisyah Siswa SMAN 1 Solok Selatan terpilih sebagai Juara Satu pada ajang pemilihan duta Generasi Berencana (GenRe) tingkat Solok Selatan tahun 2021.

Duta GenRe Solok Selatan Muhammad Irfan Monaf dan Rihadalul Aisyah Bersama Ketua Forum GenRe Sumbar Muhammad Ikhsan

Duta GenRe Solok Selatan Muhammad Irfan Monaf dan Rihadalul Aisyah Bersama Ketua Forum GenRe Sumbar Muhammad Ikhsan (Ist)

Klikpositif PATWAL Honda Periode 18 - 30 April 2025

SOLSEL, KLIKPOSITIF– Muhammad Irfan Monaf Siswa SMAN 3 dan Rihadalul Aisyah Siswa SMAN 1 Solok Selatan terpilih sebagai Juara Satu pada ajang pemilihan duta Generasi Berencana (GenRe) tingkat Solok Selatan tahun 2021. Kedua Remaja ini otomatis menjadi wakil Solok Selatan untuk seleksi pemilihan Duta GenRe tingkat Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) tahun 2021.

“Kedua Remaja ini nanti akan mengikuti seleksi tingkat provinsi Sumbar pada tanggal 3 April tahun 2021, mudah-mudahan mereka bisa masuk nominasi,” kata Ketua pelaksana kegiatan sekaligus Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KB, PP&PA) Kabupaten Solok Selatan, Lora Ayahanda Putri.

Dia mengatakan, tujuan dari ajang pemilihan duta Generasi Berencana (GenRe) untuk meningkatkan kualitas pemberian akses informasi, pendidikan, konseling, sikap dan perilaku yang positif dalam pengembangan diri secara mental, fisik, intelektual, spiritual dan sosial bagi remaja.

Duta generasi berencana (Genre) imbuhnya, memegang peran penting untuk menyosialisasikan bahwa keluarga adalah segala-galanya. Genre adalah suatu program yang diluncurkan oleh pemerintah lewat Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).

“Intinya, dalam rangka merespon permasalahan remaja saat ini, BKKBN mengembangkan Program GenRe. Program yang dikembangkan dalam rangka penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja melalui pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan sehingga mereka mampu melangsungkan jenjang pendidikan secara terencana, berkarir dalam pekerjaan secara terencana, serta menikah dengan penuh perencanaan sesuai siklus kesehatan reproduksi,” katanya

Selain itu katanya, Program GenRe adalah program yang mengedepankan pembentukan karakter bangsa dikalangan generasi muda. Program GenRe merupakan wadah untuk mengembangkan karakter bangsa karena mengajarkan remaja untuk menjauhi Pernikahan Dini, Seks Pra Nikah dan NAPZA (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif) guna menjadi remaja tangguh dan dapat berkontribusi dalam pembangunan serta berguna bagi nusa dan bangsa.

“Diharapkan Keberadaan duta Genre bisa menekan maraknya permasalahan remaja, terutama permasalahan seputar seksualitas. Persoalan HIV/AIDS, penyalahgunaan narkoba dan rendahnya pengetahuan tentang kesehatan reproduksi dan usia perkawinan,” jelasnya.

Plt. Sekda Solsel, Doni Rahmat Samulo berharap ajang pemilihan duta GenRe tidak hanya sebagai seremonial saja. Akan tetapi hendaknya betul-betul berdaya guna sesuai program dan tujuan dari pelaksanaan pemilihan Duta Gendre itu.

“Setidaknya, kegiatan ini dapat menjadi ajang untuk memotivasi diri bagi generasi milineal. Sehingga mereka akan terhindar dari perilaku yang negatif,” harap Doni.

Ketua forum GenRe Sumbar Muhammad Ikhsan berharap pemenang Duta GenRe Solok Selatan tidak hanya sekedar mengikuti ajang perlombaan tetapi mengimplementasikannya melalui aksi nyata di lapangan.

“Duta GenRe berbeda dengan ajang lainnnya, prestasi lomba iya, tapi prestasi saat Melakukan aksi nyata dan bermanfaat bagi banyak orang itu jauh lebih hebat,” katanya

Exit mobile version