Guru di Pariaman Positif COVID-19, 100 Orang Murid dan Tenaga Pengajar di Tes Swab

Nah terkait itu semua, kota Pariaman tidak lagi zona hijau. Sekarang zona kuning, artinya kita semua harus lebih berhati-hati. Jalankan protokol keselamatan

Ilustrasi

Ilustrasi (Net)

PARIAMAN, KLIKPOSITIF- Sekolah di Pariaman ditutup kembali untuk belajar secara tatap muka pasca temuan satu orang guru dan satu orang pegawai tata usaha positif COVID-19. Perihal itu, 100 orang yang terdiri dari murid dan pegawai sekolah telah dilakukan tes swab.

Genius Umar, Walikota Pariaman, pada KLIKPOSITIF mengatakan, tracking dan tes swab dilakukan pihaknya sesegera mungkin usai mendapat kabar warga positif tersebut.

“Benar, setelah mendapat kabar bahwa dua orang yang terdiri guru dan TU terkonfirmasi positif dari hasil swab massal, langsung kami lakukan tes swab. Kabar kami dapatkan pada Senin malam, dan hari yang sama langsung kami lakukan tracking beserta tes swab,” ungkap Genius Umar, Selasa 21 Juli 2020.

Lebih lanjut Genius Umar mengungkapkan, sedikitnya ada 100 orang telah dites swab. “100 orang telah dites swab, saat ini kita masih menunggu hasil tes tersebut,” kata Genius Umar.

Diketahui juga dari Genius, semenjak kasus itu seluruh sekolah dari TK hingga SMA di tutup secara tatap muka. Saat ini proses belajar kembali secara daring atau online.

“Nah terkait itu semua, kota Pariaman tidak lagi zona hijau. Sekarang zona kuning, artinya kita semua harus lebih berhati-hati. Jalankan protokol keselamatan,” katanya.

Exit mobile version