PAYAKUMBUH, KLIKPOSITIF – Pebulutangkis Ganda Putra Padang Panjang, Rayhan dan Afdal berhasil menjuarai Open Turnamen Adab Hazara Cup. Mereka menaklukkan tuan rumah Algi dan Pangeran dari Kota Payakumbuh pada partai final, Kamis (30/12), di GOR Adab Hazara.
Rayhan dan Afdal menundukkan tuan rumah dalam tiga set, yaitu 21-12, 18-21, dan 21-15. Hal ini disambut baik Ketua PBSI Padang Panjang, Allex Saputra, Ketua Harian, Drs. Afrizal, M.Pd didampingi Wadriadi dan Buya yang hadir menyaksikan langsung.
Afrizal mengatakan, Padang Panjang menurunkan dua pasang ganda putra pada pertandingan yang berlangsung sejak Senin (27/12) lalu.
“Kita mendaftarkan dua pasang ganda putra dari 16 pasang yang ikut bertanding dari berbagai daerah di Sumatera Barat,” katanya.
Dilansir dari laman Facebook Kominfo Padang Panjang, ada perebutan tempat ketiga, lanjut Afrizal, pasangan kedua dari Padang Panjang, Dana dan Raihan juga berhasil mengalahkan tuan rumah Farid dan Ad. Dana dan Raihan menang dengan kedudukan 2-1.
“Alhamdulillah ini adalah kado terindah akhir tahun buat PBSI dan insan bulutangkis Padang Panjang. Perjuangan tidak kenal lelah oleh atlet. Dukungan penuh dari pengurus dan pecinta bulutangkis, mengantarkan pasangan Afdal dan Raihan menjadi juara I serta pasangan Dana dan Raihan di peringkat III,” tuturnya.