FIFA Buat Aturan Baru, Satu Babak 30 Menit dan Kartu Kuning Diusir Keluar Lapangan

pemain yang terkena kartu kuning akan diusir ke luar lapangan selama lima menit

FIFA

FIFA (net)

KLIKPOSITIF – Federasi sepakbola dunia, FIFA bakal menerapkan sejumlah aturan baru sepakbola. Dilansir dari Mundo Deportivo aturan baru ini akan dijalankan pada 'Future of Football Cup'. Ini merupakan turnamen U-19 yang melibatkan tim besar seperti PSV, AZ Alkmaar, dan RB Leipzig.

Aturan yang pertama adalah durasi satu babak menjadi 30 menit. Jadi total durasi pertandingan yang awalnya 90 menit, kini menjadi dua kali 30 menit. Ide awal ini dipercaya berasal dari basket dan futsal.

Pengurangan waktu ini akan diganti dengan penghentian waktu setiap bola keluar dari lapangan. Aturan lainnya, pelemparan bola akan diganti dengan cara menendang. Ini mirip sekali dengan futsal.

Aturan penggantian pemain tidak akan dibatasi. Sebelumnya aturan hanya membolehkan setiap tim mengganti tiga pemainnya. Selama pandemi, aturan itu diubah menjadi lima pemain. Dengan aturan baru setiap tim tidak memiliki batasan untuk mengganti pemainnya.

Yang terakhir, pemain yang terkena kartu kuning akan diusir ke luar lapangan selama lima menit. Setelah itu baru si pemain bisa kembali bermain di lapangan.

Aturan baru yang diumumkan FIFA ini sedang menuai protes dari berbagi pihak.

Exit mobile version