TANAH DATAR, KLIKPOSITIF – Bupati Tanah Datar, Eka Putra mengingatkan seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk secepatnya melakukan sosialisasi program unggulan Pemkab Tanah Datar.
“Tahun 2022 ini beberapa Program unggulan telah launching, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui, maka OPD segera sosialisasikan,” ucap Eka di Pagaruyung, Selasa 15 Maret 2022.
Beberapa program unggulan Pemkab Tanah Datar yang sudah launching adalah layanan bajak gratis, satu nagari satu event.
Kemudian, satu rumah satu hafiz, dan pemberantasan rentenir (makan randang).
Bupati menyebut, seluruh OPD harus bekerja sama melakukan penyebaran informasi dan sosialisasi kepada masyarakat.
Sosialisasi harus secara langsung maupun memanfaatkan media informasi yang ada.
“Program unggulan bukan menjadi tanggung jawab OPD terkait saja, namun seluruhnya, maka mari sukseskan bersama,” kata Eka.
Bupati mengingatkan, dalam melakukan koordinasi dan komunikasi tidak terbatas sesama pimpinan OPD saja, tapi juga harus dengan kepala bidangnya (kabid).
“Seluruh OPD harus bergerak cepat dan tepat namun sesuai peraturan yang berlaku. Bagi pejabat yang tidak mampu, silakan mengundurkan diri,” tegas Eka. (*)