JAKARTA, KLIKPOSITIF – Kemenangan Timnas Indonesia U-17 atas Timnas Yaman U-17 memastikan langkah menuju Piala Dunia U-17 disambut meriah di berbagai lini, termasuk media sosial. Salah satu yang langsung mengunggah kabar gembira ini adalah anggota DPR RI asal Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade melalui akun Instagram resminya.
“Alhamdulillah Indonesia Kembali Menang. Selamat Garuda Muda U-17 melaju ke Piala Dunia U-17. Selamat Coach @novarianto30. Selamat pak @erickthohir,” tulis Andre yang juga Wakil Ketua Komisi VI DPR RI ini dalam unggahan yang disertai foto semangat kebangsaan dan ucapan selamat.
Andre Rosiade mengatakan, lolosnya Indonesia muda ke Piala Dunia U-17 melalui kualifikasi resmi, bukan jalur tuan rumah, merupakan prestasi tersendiri. Membuktikan kalau kualitas generasi muda Indonesia baik, dan pelatih lokal juga tidak ada masalah. Nova Arianto yang juga mantan pemain Timnas Indonesia senior malah membuat rekor tersendiri.
“Selamat kepada Garuda Muda yang sudah dua kali memenangkan laga dan langsung lolos ke Piala Dunia U-17, meski masih menyisakan laga melawan Afganistasn U-17. Selamat coach Nova Arianto yang telah membuktikan kualitasnya sebagai pelatih lokal yang hebat,” kata Andre Rosiade yang juga Wakil Ketua Fraksi Gerindra DPR RI.
Piala Dunia U-17 FIFA 2025 adalah edisi ke-20 dari Piala Dunia U-17 FIFA. Turnamen sepak bola remaja putra internasional tahunan yang diikuti oleh tim-tim nasional di bawah usia 17 tahun asosiasi anggota FIFA. Turnamen ini akan diselenggarakan di Qatar pada 3–27 November 2025.
Tak butuh waktu lama, kolom komentar unggahan tersebut pun langsung dibanjiri respons dari netizen. Banyak yang mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas pencapaian Garuda Muda.
Akun @baguspantaumansurabaya menuliskan dengan penuh semangat. “Bismillahirrahmanirrahim. Indonesia Jaya.”
Ada pula yang sekadar memberikan dukungan lewat emoji semangat seperti akun @kheeeeeemzz dan @rva.ylna yang memenuhi kolom komentar dengan api dan hati, menandakan semangat membara mereka untuk Timnas.
Akun @guntur.lawyer memberikan apresiasi kepada para pemimpin yang dinilainya berkontribusi pada kemajuan sepak bola nasional:
“Alhamdulillah, dengan sepak bola Indonesia maju! Terima kasih juga kepada pemimpin-pemimpin yang turut mendedikasikan diri kepada sepak bola!”
Tak ketinggalan, akun @alvyoiqbal mengajak publik untuk terus mendukung generasi sepak bola muda. “Next abang-abangannya Timnas U-17 nyusul lolos Pildun juga.”
Beragamnya reaksi ini menggambarkan betapa sepak bola telah menjadi bagian dari identitas dan semangat kebangsaan masyarakat Indonesia. Dari apresiasi, harapan, hingga sindiran—semuanya tumpah ruah di unggahan Andre Rosiade yang dalam beberapa jam saja sudah dipenuhi ratusan komentar.
Sementara itu, dalam pertandingan melawan Timnas Yaman U-17 yang berlangsung pada Senin (7/4/2025) malam WIB, Timnas Indonesia U-17 menunjukkan performa gemilang dengan meraih kemenangan telak 4-1.
Gol-gol Garuda Muda dicetak oleh Zahaby Gholy pada menit ke-15, Fadly Alberto di menit ke-25, dan dua gol dari Evandra Florasta di penghujung laga. Satu-satunya gol Yaman lahir dari penalti Mohammed Al Gharash di awal babak kedua.
Kemenangan ini tidak hanya mengantarkan Indonesia ke perempat final Piala Asia U-17 2025, tetapi juga memastikan satu tiket ke Piala Dunia U-17 2025—sebuah pencapaian bersejarah yang membangkitkan optimisme publik terhadap masa depan sepak bola nasional. (*)