PESSEL, KLIKPOSITIF- Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Silaut, Kabupaten Pessel (Pesisir Selatan), Sumbar serukan masyarakat gelar doa minta hujan bersama seusai tarawih.
Doa minta hujan bersama disampaikan kepada pengurus masjid dan musala di Silaut. Karena sejak 3 bulan belakang, wilayah setempat belum hujan.
“Doa bersama setelah salat tarawih. Semoga dengan doa bersama, kemarau segera berlalu,” ungkap Kepala KUA Silaut, Eddy Yusman saat dikonfirmasi, Rabu 20 April 2022.
Seruan doa minta hujan ini dikeluarkan sejak 19 April 2022.ย
Akibat kemarau sumur warga banyak yang kering, dan tanaman juga banyak yang mati. Termasuk kebakaran hutan.
“Maka daripada itu, kami saudara pengurus masjid dan musala se Kecamatan Silaut beserta jamaahnya untuk doa bersama sehabis salat tarawih atau witir,” ujarnya.
Melalui doa bersama itu, ia berharap kemarau segera berlalu dan aktivitas pertanian masyarakat kembali seperti biasa.
Sebab, katanya tiga bulan kemarau, dampaknya sangat terasa. Selain kekeringan, kebakaran lahan jugaย terjadi.