PESSEL, KLIKPOSITIF- Seorang nelayan asal Kampung Melang, Nagari Koto VIII Pelangai, Kecamatan Ranah Pesisir, Kabupaten Pessel (Pesisir Selatan), Sumatera Barat ditemukan meninggal, Rabu 13 April 2022.
KLIKPOSITIF menerima informasi, nelayan itu bernama Son (50). Son dilaporkan hilang sejakย Selasa 12 April 2022).
Kapolsek Ranah Pesisir, Iptu Andi Yanu ardi menyampaikan, Son ditemukan dalam keadaan meninggal sekitar pukul 08.30 WIB..
Kapolsek mengatakan, Son ditemukan oleh seorang nelayan bernama Iman (65).
Iman melihat jasad korban dalam kondisi mengapung di tengah laut. Yang sejak awal ia sudah curiga itu jasad manusia.
Dengan perasaan curiga, kemudian ia bergegas menariknya ke pinggir pantai dan didapati ternyata memang benar jasad tersebut adalah jasad Son.
“Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Kemudian saksi Iman langsung memberitahukan kepada warga sekitar,” jelas Kapolsek dalam keterangan tertulisnya pada KLIKPOSITIF.
Lanjutnya, setelah jenazah SON telah ditemukan tersebut, jasadnya langsung dibawa oleh keluarganya untuk ke rumah istrinya di Kampung Baru Melang Nagari Koto VIII Pelangai.
“Jenazah korban dibawa dengan ambulance ke rumah istrinya di Kampung Baru Melang, Nagari Koto VIII Pelangai, Kecamatan Ranah Pesisir, untuk disemayamkan,” ujar Kapolsek.