Solok Kota, Klikpositif – Sebanyak 66 orang Calon Pegawai Negri Sipil (CPNS) resmi diangkat menjadi pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Solok. Pegawai yang dilantik merupakan hasil seleksi penerimaan tahun 2019.
Puluhan CPNS yang diangkat mengucap sumpah dan janji pegawai yang dipimpin Wakil Wali Kota Solok, Ramadhani Kirana Putra, Selasa (18/1/2021) di gedung Kubuang Tigo Baleh, Kota Solok.
Dalam amanatnya, Wawako mengatakan, CPNS yang dilantik merupakan orang-orang terpilih dan tentu juga memiliki kapasitas dan kapabilitas dibanding yang lain. Hal itu dibuktikan dengan rangkaian tes yang dilakukan.
“Selamat dilantik dan selamat bergabung dengan pemerintah Kota Solok, semua yang dilantik hari ini tentu merupakan orang-orang terpilih ribuan peserta yang mengikuti tes CPNS,” ungkap Dhani.
Dhani juga mengingatkan, agar seluruh PNS yang baru resmi diangkat di lingkungan Pemko Solok untuk menjaga kedisiplinan dan merawat etos kerja dalam membantu mencapai target organisasi.
Tidak kalah penting, sebagai bagian baru dalam organisasi, PNS harus menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja dengan cepat. Memahami tugas dan fungsi dengan baik, serta merawat komunikasi dengan seluruh pihak terkait.
“Kehadiran PNS yang baru harus mampu membawa semangat baru dan perubahan organisasi ke arah yang lebih baik. Inovasi penting untuk memajukan organisasi,” paparnya.
Sebelumnya, lebih kurang 3.264 orang Calon Pegawai Negri Sipil mendaftarkan untuk mengikuti rangkaian tes penerimaan PNS di Pemko Solok, dari jumlah itu akhirnya diangkat 66 orang sebagai pegawai penuh.(Syafriadi)