PADANG, KLIKPOSITIF – Universitas Negeri Padang (UNP) akan gelar wisuda secara virtual untuk pertama kalinya, Minggu, 21 Juni 2020. Wisuda itu akan diikuti oleh 840 mahasiswa dari berbagai jurusan melalui aplikasi zoom.
Rektor UNP, Ganefri mengatakan wisuda ini dilaksanakan karena kondisi pandemi saat ini yang melanda daerah kita. “Wisuda akan dilaksanakan secara virtual oleh mahasiswa yang juga didampingi oleh orangtua mereka,” katanya saat konferensi pers di rektorat UNP, Kamis, 18 Juni 2020.
Ia mengatakan dalam wisuda itu, mahasiswa sudah diberikan penjelasan soal pelaksanaannya. “Sedangkan bagi mahasiswa yang berada di daerah yang mengalami gangguan dalam jaringan internet, kita minta mereka mencari lokasi terdekat yang jaringan internetnya baik sehingga tetap bisa melaksanakan wisuda,” tuturnya.
Dalam wisuda virtual pertama itu, Ketua Dewan Pengarah BPIP, Megawati Soekatnoputri direncanakan memberikan orasi ilmiah. “Tema yang diajukan yakni aktualisasi nilai-nilai pancasila dalan membagun solidaritas sosial kebangsaaan dalam menghadapi COVID-19. Beliau menyampaikan orasi ilmiah sebagai dewan pengarah, bukan sebagai ketua umum partai,” jelasnya.
Ganefri menuturkan orasi ilmiah juga akan dilakukan melalui videoconferene oleh Megawati dari Jakarta. “Sehingga juga tidak datang ke Padang. Sejauh ini, untuk agenda yang kita susun belum ada kendala atau pembatalan dari Ibu Megawati,” tuturnya.
Wisuda virtual yang dilaksanakan pada Minggu (21/6), merupakan wisuda untuk ketiga kalinya di tahun 2020. Selain wisuda secara virtual, untuk penandatangan ijazah juga menggunakan tandatangan digital yang telah disertifikasi secara nasional. (*)