PADANG, KLIKPOSITIF — World Islamic Entrepreneurs Summit (WIES) 2023 melaunching media center di Kupi Batigo , Sabtu (15/7/2023). Nantinya akan sebagai markas pergerakan promosi iven internasional yang bakal di gelar 6-8 September 2023 mendatang di Padang.
Ketua Badan Promosi dan Pariwisata Daerah (BPPD) Sumbar sekaligus Ketua Panitia WIES 2023 bersama Yulviadi head media center WIES mengajak puluhan media online, tv dan cetak saling bersinergi menggaungkan serta memviralkan iven internasional bertajuk industri pariwisata halal dunia yang bakal menjadi ‘pride’ (kebanggaan) masyarakat minang di Sumatera Barat.
“WIES 2023 merupakan ivent perdana entrepreneurship muslim dengan skala internasional mengusung konsepย sebuah forum tempat berkumpulnya para pelaku usaha muslim baik nasional maupun internasional, dan saat ini sudah ada beberapa kepala negara islam yang sudah konfirm kehadirannya saat iven WIES besok, ayo kita sukseskan dan mari kita gaungkan iven ini bersama-sama!!” Ucap Sari saat launching di acara media gathering.
Ia berharap dengan gencarnya pemberitaan online dan promosi digital perhelatan internasional WIES 2023 di Sumatera Barat, akan membuat Sumbar semakin dikenal luas baik di indonesia sampai ke mancanegara, khususnya di komunitas Muslim seluruh dunia.
Sementara itu, Fazil Irwan SOM – CEO Penang Halal Internasional sebagai mitra dan pendukung iven WIES 2023 mengatakan Sumbar merupakan daerah yang sangat strategis dan memiliki potensi besar untuk perkembangan industri halal.
“Sumbar memiliki potensi pariwisata dan prioritas pembangunan di sektor pariwisata dan ini bisa melahirkan Global Muslimpreneur Forum, yang merupakan asosiasi forum wirausaha muslim pertama di dunia yang nantinya berpusat di Sumatera Barat”. Tutur nya.
Fazil menambahkan WIES merupakan platform WIES untuk mengadvokasi kebijakan dan program yang mendukung kebutuhan 99% termasuk inisiatif untuk meningkatkan akses ke pendidikan, pelatihan, dan sumber daya.
Muhammad Zuhrizul Ketua TPP Desa Wisata Sumbar yang juga sebagai tim penasehat WiES 2023 berharap dukungan penuh media bisa memberi ‘pride’ tersendiri untuk pariwisata sumbar.
” Kenapa Sumbar dipilih sebagai tuan rumah karena Sumbar melahirkan banyak saudagar islam yang telah banyak mendunia,” ungkapnya.
Turut mendampingi Vera Damayanti – Stafsus Kemenparekraf/ PR dan Praktisi Event, Nadir Koordinator T-WIES untuk Travel Mart dan Tourism Expo. (**)