KLIKPOSITIF – WhatsApp dilaporkan tengah menguji fitur kirim file dengan ukuran hingga 2GB. Ukuran ini tentu lebih besar dari sebelumnya yang hanya sampai 100MB.
Melansir WABetaInfo, fitur ini pertama kali ditemukan pada iOS beta versi 22.7.0.76 dan Android beta versi 2.22.8.5, 2.22.8.6, dan 2.22.8.7.
WABetaInfo juga memperlihatkan screenshot tampilannya
Meskipun screenshot itu berasal dar versi iOS, WABetaInfo memastikan kalau pengguna Android juga kebagian fitur serupa.
Fitur ini masih tersedia terbatas untuk pengguna WhatsApp di Argentina.
WhatsApp belum merilis bakal meluncurkannya ke lebih banyak pengguna dalam waktu dekat ini.
Fitur akan dapat membantu pengguna untuk mengirim file tanpa perlu khawatir ukurannya.
Fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk mengirim video dengan ukuran lebih besar ketimbang lewat aplikasi lain.