PADANG, KLIKPOSITIF – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasional Demokrat (NasDem), Surya Paloh telah meresmikan NasDem Tower Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) di Kota Padang, Sabtu (5/8). Dirinya secara pribadi kagum dengan Nasdem Tower Sumbar, yang menurutnya memberi pertanda khusus untuk DPW Nasdem Sumbar agar totalitas berjuang.
Surya Paloh meyakini Fadli Amran mampu membawa Nasdem untuk mencapai target di Sumbar dan membawa suara perubahan restorasi di tanah Minangkabau. Namun, diperlukan usaha sungguh-sungguh, kerja keras dan semangat yang berkesinambungan untuk mewujudkan target yang telah dipatok.
Surya Paloh penggagas Koalisi Perubahan pada Pilpres 2024 ini mengenang harumnya nama Sumbar pada masa pergerakan kemerdekaan. Dirinya memuji Sumbar merupakan provinsi kuat yang melahirkan banyak tokoh pahlawan nasional di masa itu. Tak hanya sebagai daerah gudangnya pahlawan, juga merupakan daerah penghasil tokoh-tokoh intelektual atau cendekiawan serta para entrepreneur.
โSumbar merupakan provinsi yang banyak melahirkan tokoh nasional, cendekiawan dan bahkan para entrepreneur juga banyak lahir di Sumbar. Ini adalah modal yang kuat kita semua dalam mengisi kemerdekaan,โ kata Surya Paloh di hadapan para kader DPW NasDem Sumbar dan simpatisan yang hadir.
Dikatakannya, sejumlah pemikir besar bangsa ini memang lahir dari tanah Sumbar. Mereka di antaranya bapak proklamator Muhammad Hatta serta para intelektual besar lainnya seperti Sutan Syahrir hingga Buya Hamka.
Atas histori yang besar tersebut, Surya Paloh berharap kader-kader NasDem di Sumbar menjadikan hal ini sebagai momentum untuk berjuang menggelorakan semangat nasionalisme dari Ranah Minang.
โKita siap untuk maju, kita siap untuk menang dan kita siap untuk kalah. Itulah Nasdem yang sesungguhnya,โ kata Surya Paloh disambut gemuruh tepuk tangan hampir seribuan undangan yang hadir.
Peresmian NasDem Tower Sumbar juga dihadiri pengurus DPP lainnya, seperti Bendahara Umum Partai NasDem, Ahmad Sahroni, Ketua Koordinator Pemenangan Pemilu DPP NasDem, Prananda Surya Paloh. Sementara dari unsur DPW dipimpin langsung Ketua DPW NasDem Sumbar, Fadly Amran, Ketua Bappilu NasDem Sumbar, Irwan Afriadi serta Anggota DPR RI Nasdem Sumbar, Lisda Hendrajoni.
Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Sumbar, Fadly Amran menyampaikan, dengan kehadiran kantor baru yang cukup lengkap ini berharap para kader dapat lebih mengoptimalkan pergerakan. Apalagi saat ini DPW tengah melakukan konsolidasi di daerah.
โKita terus melakukan konsolidasi ke 19 kabupaten/kota untuk menggelorakan semangat nasionalisme dan pemenangan,โ ujar politisi muda yang kini menjabat Wali Kota Padang Panjang tersebut.
Selain itu, Kata Fadly Amran, DPW juga tengah mengoptimalkan pergerakan di tingkat bawah dengan membentuk sebanyak 1.129 Dewan Pimpinan Ranting yang akan dilantik untuk menyongsong pemilihan legislatif, dengan target 113 kursi.
โNasDem membidik perolehan sebanyak 113 kursi. DPR RI kita targetkan minimal 3 kursi, DPRD Provinsi minimal 10 kursi dan DPRD kabupaten/kota 100 kursi. Kita disini bukan hanya untuk memenangkan hati masyarakat, namun juga berjuang untuk kemajuan bangsa,โ katanya.
*Surya Paloh Lantik DPW NasDem Sumbar*
Ketum NasDem Surya Paloh melantik 37 pengurus DPW Partai NasDem Sumbar periode 2023-2028 yang dinahkodai oleh Fadly Amran. Prosesi pelantikan tersebut dihadiri Bacapres dari Partai Nasdem, Anies Baswedan dan Gubernur Sumbar itu berlangsung meriah di Hotel ZHM Premier Padang, Sabtu (5/8).
Surya Paloh berpesan kepada Fadly Amran dan jajaran pengurus serta semua bacaleg dari NasDem agar bekerja keras seoptimal mungkin menawarkan politik gagasan kepada masyarakat. Menurutnya, posisi dan peran individu kader Nasdem sangat menentukan.
“Semakin banyak empati masyarakat terhadap diri mereka sebagai kader partai, akan sangat membantu. Tapi sebaliknya amat sangat merugikan ketika masyarakat tidak memberikan ruang dan empati dirinya terhadap kehadiran mereka sebagai kader partai,” ujarnya.
Sementara itu, Bacapres Anis Baswedan yakin dan optimis kader Partai NasDem dibawah kepemimpinan Fadly Amran bisa bersatu membawa restorasi terhadap Indonesia. Kemudian berharap para relawan dari berbagai simpul di Sumbar siap kerja keras untuk meraih kemenangan.
โSaya yakin dengan kepemimpinan pengurus baru ,yang diketuai oleh anak muda asli Minangkabau, bung Fadly Amran, restorasi indonesia bisa terwujud,โ kata Anies diiringi tepuk tangan meriah.
Ketua DPW NasDem Sumbar yang baru dilantik Fadly Amran mengatakan, pihaknya telah memasang target untuk pemilu legislatif 2024. Target yang dimaksud ialah memenangkan Bacapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan di Sumbar, dan meraih hasil maksimal di Pileg 2024.
“Pelantikan ini juga sebagai momentum sebagai upaya untuk pemenangan pemilu 2024 dan pilpres untuk Anies Baswedan sebagai calon Presiden 2024,” ucapnya.