BUKITTINGGI, KLIKPOSITIF – Polresta Bukittinggi mengatakan bakal menutup akses pengendara menuju Jam Gadang untuk pergantian tahun.
Kapolresta Bukittinggi Kombes Pol Yessi Kurniati mengatakan penutupan bakal dimulai pukul 17.00 WIB, Selasa 31 Desember 2024.
“Mulai pukul 17.00 WIB nanti akses kendaraan menuju Jam Gadang akan kita tutup,” jelas Yessi.
Yessi mengatakan penutupan arus kendaraan bertujuan untuk mencegah terjadinya kepadatan di Jam Gadang.
“Nantinya masyarakat hanya bisa berjalan kaki menuju Jam Gadang biar tidak macet,” kata dia.
Perlu diketahui, Jam Gadang merupakan salah satu titik keramaian saat pergantian tahun.
Polisi menegaskan komitmen untuk mengamankan situasi dan kondisi selama pergantian tahun.
(*)