Setelah 3 Hari Karantina, Jokowi: Apa Kabar Saudara-saudaraku

Sudah aktivitas di Jakarta,

Jokowi

Jokowi (Net)

Klikpositif - JUTAWAN Honda (3000 x 1000 px) Iklan

KLIKPOSITIF – Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah melalui masa tiga hari karantina mandiri usai melakukan perjalanan ke luar negeri. Bahkan, dia langsung menyapa masyarakat melalui akun media sosial miliknya.

“Selamat pagi. Hari ini, masa karantina tiga hari seusai perjalanan ke luar negeri saya berakhir. Apa kabar saudara-saudaraku di seluruh Tanah Air?” ungkap Jokowi melalui akun Instagramnya @Jokowi, Senin (8/11/2021).

Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono mengatakan bahwa Presiden Jokowi hari ini sudah mulai beraktivitas di Istana Kepresidenan Jakarta.

“Sudah aktivitas di Jakarta,” ungkapnya.

Seperti diketahui sebelumnya sejak tanggal 29 Oktober hingga tanggal 4 November, Jokowi melakukan kunjungan ke tiga negara yaitu Italia, Inggris dan Uni Emirat Arab. Dimana pada Jumat pagi 5 November, Jokowi telah tiba di tanah air dan langsung menjalankan karantina di Istana Kepresidenan Bogor.

Sesuai dengan Surat Edaran (SE) No.20/2021 bahwa pelaku perjalanan internasional yang telah mendapatkan dosis vaksinasi secara penuh hanya akan menjalani karantina selama 3×24 jam.

Exit mobile version