PAYAKUMBUH, KLIKPOSITIF – Sebuah rumah di Kawasan Tanjung Pauh, Kecamatan Payakumbuh Barat digeledah oleh pihak kepolisian, Minggu 6 Desember 2020.
Pantauan KLIKPOSITIF, terlihat beberapa orang berjaga-jaga di pintu masuk dan persimpangan Tanjung Pauh.
Penggeledahan tersebut dilakukan di sebuah rumah yang merupakan pabrik roti milik warga berinisial R. Lurah Tanjung Pauah Andrizal mengatakan dirinya tidak mengetahui pasti penyebab adanya penggeledahan rumah warganya tersebut dan juga tidak mengetahui terkait adanya barang-barang yang diamankan oleh pihak kepolisian.
“Tadi pagi saya dihubungi anggota Bhabinkamtibmas dan diminta datang ke lokasi disebuah rumah yang juga pabrik roti,” kata Andrizal yang mengaku tidak mengetahui pasti penyebab penggeledahan tersebut.
Sementara itu, Kapolres Payakumbuh AKBP Alex Prawira yang hadir di lokasi belum dapat dikonfirmasi.
Penggeledahan rumah milik R didampingi sejumlah perwira Polres seperti Kasat Resnarkoba IPTU Desneri, Kasat Reskrim, AKP M. Rosidi dan Kasat Lantas AKP. Yuneldi belum dapat dikonfirmasi.
Kemudian juga terlihat TIM INAFIS Satreskrim Polres Payakumbuh serta 2 unit mobil truck polisi yang ditempatkan di pertigaan Tanjung Pauh untuk menutup akses jalan bagi pengendara.
Hingga siang hari, sebelum meninggalkan lokasi atau rumah tersebut, tampak sejumlah anggota kepolisian yang menggunakan mobil warna hitam membawa sejumlah barang-barang. Hingga saat ini, belum diketahui motif penggeledahan yang dilakukan oleh pihak kepolisian tersebut.
Hasil pantauan di lapangan, beberapa warga yang berada di lokasi hanya bisa melihat dari jauh. Saat KLIKPOSITIF menanyakan hal tersebut, semua warga tidak mengetahui pasti terkait penggeledahan rumah warga yang dikenal baik ini.
Secara terpisah, Kabid Humas Polda Sumbar mengatakan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri telah menggeledah sebuah rumah dari seorang terduga teroris. Penggeledahan berlangsung di Kelurahan Tanjung Pauh, Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh, Minggu 6 Desember 2020.
Penggeledahan juga dibantu oleh kepolisian resor setempat. “Terduga teroris ini ditangkap di Jambi dan rumahnya berada di Payakumbuh,” kata Satake Bayu saat dihubungi KATA SUMBAR (Jaringan KLIKPOSITIF).
Satake menambahkan, pihaknya tidak memperoleh identitas terduga teroris. Hanya saja, dari informasi yang didapatkannya, rumah yang digeledah dihuni istri dari terduga teroris tersebut.
“Densus melakukan penggeledahan di sana. Saya tidak data jelas. Cuman di situ hanya menggeledah rumahnya saja. Dan di situ ada di rumahnya ada istrinya juga,” ujarnya.