Solok, Klikpositif – Bupati dan Wakil Bupati Solok, menyediakan reward khusus bagi pegawai dan THL yang konsisten melaksanakan ibadah di bulan Ramadhan. Reward berupa umroh ke tanah suci tersebut bakal diberikan kepada satu orang yang terpilih.
Hal itu disampaikan Wabup Candra saat menghadiri wirid mingguan di Mushalla Al-Izzah di Komplek Perkantoran Bupati Solok Arosuka pada Jumat (7/3/2025). Wirid mingguan ini merupakan agenda rutin dalam meningkatkan pemahaman keagamaan ASN.
“Kami (Bupati-Wakil Bupati) akan memberikan hadiah kepada ASN ataupun THL yang istiqamah dalam melaksanakan solat berjamaah dan rajin membaca Al-Quran. Dananya nanti dari kami sendiri,” ujar Wabup.
Di hadapan THL dan PNS, Wabup mengajak semuanya untuk senantiasa memanfaatkan Ramadhan dengan sebaik-baiknya. Banyak keutamaan yang ada di dalam bulan Ramadhan bagi yang mengisinya dengan ibadah serta kebaikan.
Bulan Ramadhan hendaknya tidak hanya diisi dengan ibadah-ibadah wajib semata, namun juga dengan berbagai ibadah sunnah. Mulai dengan sholat malam atau qiyamul lail, hingga membaca Al-Quran serta ibadah lainnya.
Kepada segenap ASN Kabupaten Solok, Wabup Candra berpesan agar senantiasa bekerja dengan baik, sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing. Tanamkan niat dalam hati bahwa ASN dan THL merupakan pelayan masyarakat.
“Oleh karena itu, sebelum berangkat bekerja, tanamkanlah niat di dalam hati, bahwa kita adalah pelayan masyarakat. Berikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, sehingga kita bisa menunaikan tugas dengan baik,” pungkas Wabup Candra.
Sebagai penguatan pemahaman keagamaan, wirid mingguan diisi dengan tausyiah agama. Ustadz M. Shaleh Zulfahmi menyampaikan terkait ibadah dan ladang pahala utama bagi umat muslim di bulan Ramadhan.