KLIKPOSITIF – Pemerintah Provinsi Riau menyatakan, saat ini titik terang pembangunan jalan tol Pekanbaru – Padang, khususnya seksi Bangkinang – Pangkalan sudah teratasi.
Hal itu setelah pemerintah Pusat melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengeluarkan keputusan melepaskan kawasan hutan seluas 92 hektare.
“KLHKK telah mengeluarkan surat pelepasan kawasan hutan untuk 2 sektor yakni Bangkinang – Pangkalan seluas 92 hektare dan seksi Pekanbaru – Bangkinang seluas 25 hektare,” kata Sekdaprov Riau SF Hariyanto, melansir riau.go.id, Senin (30/5).
Ia menambahkan, pembangunan dua seksi ini sempat terkendala akibat adanya kawasan yang masuk hutan.
Dengan pelepasan kawasan hutan tersebut, pemprov Riau bisa segera menindaklanjuti.
“Dalam surat, berbunyi jika pemerintah daerah memiliki waktu maksimal 1 tahun untuk menyelesaikan pembebasan lahan,” jelasnya.
Ia menjelaskan, dengan adanya kemajuan ini, maka tergetnya jalan tol seksi Bangkinang – Pangkalan sudah bisa dilewati pada Juni 2023 mendatang.
Panjang jalan tol Bangkinang – Pangkalan sekitar 24,7 kilometer.
Sementara jalan tol Bangkinang-Pekanbaru sejauh 40 kilometer.