PESSEL, KLIKPOSITIF– Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat mengapresiasi eksistensi dan kiprah Perkumpulan Keluarga Pesisir Selatan (PKPS) dalam pembangunan daerah.
Hal ini disampaikan, Bupati Pessel, Rusma Yul Anwar melalui Staf Ahli Bupati Bidang Ekobang dan Keuangan, Wendi dalam Pelantikan Pengurus PKS Kota Payakumbuh dan Kabupaten 50 Kota, di Kisai Agro, Payakumbuh, Selasa, 7 Desember 2021.
Menurutnya, peran besar PKPS tersebut pantas diapresiasi dan Pemkab Pessel berkomitmen akan terus memberi dukungan. Karena meski dirantau, tetap berkontribusi bagi daerah. Diantaranya dengan aktif berkirim uang ke Pessel.
“Tak perlu diragukan peran besar PKPS dalam perkembangan daerah, kalau ada 100 ribu warga yang aktif berkirim uang rata-rata Rp500 ribu saja maka ada kapitalisasi Rp50 miliar sebulan dan Rp600 miliar setahun,” ujarnya.
Sementara itu, terkait dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Pessel, Wendi menjelaskan ada 3 hal yang menjadi sasaran Pemda dalam 5 tahun kedepan. “Terkait pendidikan tak boleh ada anak-anak Pessel yang putus atau berhenti sekolah karena persoalan biaya, negara atau daerah wajib intervensi” ujarnya.
Bupati Rusma berkomitmen pendidikan dasar dan wajib belajar 9 tahun perlu mendapat atensi khusus. “Juga soal kesehatan, warga yang kurang mampu wajib mendapat pelayanan kesehatan yang memadai” sambungnya.
Acara pengukuhan PKPS Kota Payakumbuh dan Kabupaten 50 Kota, dihadiri oleh Pengurus PKPS Sumbar, Budi Syukur, Buya Zaitul Ikhlas, Dr. Yulizal Yunus, dan Hamdanus, serta pengurus PKPS Bukittinggi, Agam disamping IKPS Payakumbuh dan 50 Kota.
*
👉Silahkan bergabung di Grup FB SUMBAR KINI untuk mendapatkan informasi terupdate tentang Sumatera Barat.