Pasoka Sumber Karya dan SPPSK Bantu Korban Gempa Pasbar

Klikpositif Supernova Honda (3000 x 1000 piksel)

PADANG, KLIKPOSITIF – PT Pasoka Sumber Karya bersama Serikat Pekerja Pasoka Sumber Karya (SPPSK) menyalurkan bantuan logistik untuk korban bencana gempa di Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar).

Bantuan logistik senilai Rp12 juta itu, terdiri dari perlengkapan mandi, cuci, dan kakus (MCK), pempers, mainan anak-anak, dan sembako berupa 100 kg beras, minyak goreng 1 dus, mie instan 6 dus, kopi dan gula.

Bantuan dari Anak Perusahaan Lembaga Penunjang (APLP) PT Semen Padang itu, diserahkan oleh Ketua SPPSK Syafrizal ke Posko Pengungsian Timbo Abu, Nagari Kajai, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasbar.

Syafrizal mengatakan, bantuan logistik dari SPPSK dan PT Pasoka Sumber Karya ini merupakan bentuk empati perusahaan dan serikat pekerja terhadap bencana gempa di Pasbar dan Pasaman, apalagi dampak gempa cukup parah.

Bahkan, dampak gempa juga menyebabkan bencana lain seperti longsor. Dampak paling parah, terjadi di Timbo Abu, Nagari Kajai. Hingga kini, banyak penyintas gempa yang bertahan di Posko Pengungsian Timbo Abu

“Timbo Abu ini daerah yang susah dijangkau dan masih membutuhkan banyak bantuan. Di daerah ini banyak penyintas gempa yang masih bertahan di posko pengungsian. Makanya, bantuan dari serikat dan perusahaan disalurka ke sini,” katanya/

Selain menyerahkan bantun logistik, pihaknya juga melakukan trauma hiling kepada anak-anak penyintas gempa Pasbar. Dari trauma hiling yang dilakukannya, diketahui bahwa anak-anak korban gempa yang berada di posko pengungsian Timbo Abu sudah mulai bersemangat.

“Anak-anak sudah tampak bergembira dengan mainan yang kami bawa. Mereka juga mulai bersemangat. Selama ini mereka kurang tidur, banyak pikiran. Mudah-mudahan, bantuan trauma hiling, begitu juga dengan logistik ini bermanfaat bagi para korban,” ujarnya.(*)

Exit mobile version