Pabrik Teluk Luas di Lubeg Kembali Kebakaran Tadi Pagi

Program MEDAL Of Honda Klikpositif

PADANG, KLIKPOSITIF- Pabrik karet PT. Teluk Luas di Jalan By Pass, Kecamatan Lubuk Begalung (Lubeg) kembali dilaporkan terbakar, Selasa 20 Mei 2025.

Informasi yang diterima Klikpositif, peristiwa ini dilaporkan terjadi sekitar pukul 05.30 WIB.

Kepala Bidang Operasional Damkar Padang, Rinaldi membenarkan peris tiwa tersebut.

Ia mengatakan, perkiraan yang terbakar tersebut, merupakan sisa dari api yang kemarin, karena belum padam seutuhnya.

“Bukan kebakaran baru. Perkiraan sisa kemarin. Karena tumpukan karet,” terangnya.

Lanjutnya, untuk memadamkan api, pihak Damkar menurunkan satu unit armada, dan api berhasil dipadamkan sekitar pukul 07.00 WIB.

“Padam sekitar 07.00 WIB. Semuanya masih aman terkendali,” ujarnya.

Exit mobile version