AGAM, KLIKPOSITIF – Paslon nomor urut 1 di Pilkada Agam, Guspardi Gaus-Yogi Yolanda (GG-YY) kalah dalam pemilihan berdasar rapat pleno KPU.
Dalam rapat pleno itu disebutkan pasangan ini mengumpulkan sebanyak 49.015 suara.
Perolehan pasangan yang didukung Parpol PDIP, Hanura, Ummat, PKB dan Buruh ini berada di tempat kedua, seperti dikutip dari situs resmi KPU, Jum’at 6 Desember 2024.
Perolehan suara terbanyak diraih pasangan 02 Benni Warlis-Iqbal dengan raihan suara 55.749.
Meski kalah dari Benni, Guspardi Gaus dan wakilnya menguasai 8 dari 16 kecamatan di Agam.
GG-YY menang di Kecamatan Matur, IV Koto, Banuhampu, Baso, Palupuah, Palembayan, Kamang Magek dan Malalak.
Sementara Benni Warlis-Iqbal hanya menang di tiga kecamatan yakni Ampek Angkek, Sungai Pua dan Canduang. Kendati demikian, perolehan suara Benni merata di tiap kecamatan dan menjadikannya tertinggi di Agam.
Posisi ketiga ditempati Bupati Petahana, Andri Warman dan pasangannya Martias Wanto. Paslon 03 ini kalah di seluruh kecamatan, namun perolehan suaranya mencapai 41.940.
Sementara posisi terakhir diduduki Irwan Fikri-Asra Faber dengan perolehan suara 39.184. Walau berada di posisi buncit, Irwan Fikri menang di 5 kecamatan yakni Tanjung Mutiara, Lubuk Basung, Tilatang Kamang, Ampek Nagari dan Tanjung Raya.
(*)