Lomba Cipta Menu B2SA digelar, Walikota Erman: Ciptakan Menu inovatif bernutrisi.

Kegiatan dalam rangka HJK Bukittinggi

Lomba Cipta Menu

Lomba Cipta Menu (Kominfo Bukittinggi)

BUKITTINGGI, KLIKPOSITIF – Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kota Bukittinggi ke 237 tahun, Pemerintah Kota melalui Dinas Pertanian dan Pangan gelar Lomba Cipta Menu Beragam Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) dan Pengolahan Pangan Lokal.

Acara ini digelar di Jalan Perwira, Samping Rumah Dinas Wali Kota Bukittinggi, Kamis 16 Desember 2021.

Lomba Cipta B2SA ini diikuti oleh Kader Tim Penggerak TP PKK Kelurahan Se Kota Bukittinggi.

Sementara itu, Lomba Pengolahan Pangan Lokal diikuti oleh Kelompok Unit Pelayanan Pengembangan dan Pengolahan Hasil Pertanian (UP3HP).

Giat ini dibuka oleh Walikota Erman Safar yang didampingi oleh Ketua TP PKK Ny. Fiona Erman Safar, Ketua GOW Ny. Eva Marfendi, dan Ketua Dharma Wanita Ny. Eva Martias Wanto beserta para kepala OPD, Camat dan Lurah di lingkungan Pemko Bukittinggi.

Wako Erman memberi arahan agar setiap peserta berinovasi dalam menciptakan menu yang bernutrisi.

“Mari ciptakan menu yang bernutrisi, dan inovatif yang bukan hanya mampu menjadi konsumsi keluarga, tapi juga menarik untuk jadi kuliner restoran dan hotel.” ujar Wako Erman.

Selanjutnya kepada segenap perangkat pemerintah yang hadir Wako mengarahkan agar jajaran Pemko bersama-sama peka terhadap kebutuhan kebijakan yg akan mendongkrak ekonomi masyarakat.

“Bila masyarakat mampu membuat menu yang baik, tugas Pemerintah adalah menciptakan market agar masyarakat bisa menjualny dengan harga yg lebih tinggi dan bernilai ekonomi,” terang Wako.

Beberapa langkah kebijakan yang akan diambil antara lain adalah penjajakan MoU dengan PHRI untuk menyajikan menu-menu juara di hotel-hotel Bukittinggi secara berkala.

Dewan Juri berasal dari TP PKK Kota, Ahli Gizi Dinkes Kota, Ahli Tata Boga, PHRI Kota Bukittinggi, Penggiar Kuliner dan Asosiasi Snack Jam Gadang.

(*Kominfo)

Exit mobile version