KLIKPOSITIF – Kabupaten Lima Puluh Kota mendapat tiga penghargaan pada ajang Anugerah Pariwisata Sumatera Barat 2022.
Tiga penghargaan tersebut yakni, pada kategori Daya Tarik Wisata Unggulan (DTWU) dan Peduli Wisata Award menyabet posisi terbaik ke-II.
Sementara itu, Juara Harapan 2 pada kategori Apresiasi Desa Wisata untuk Desa Wisata Halaban.
Atas prestasi prestasi itu, Bupati Limapuluh Kota optimis pengembangan pariwisata sebagai andalan pertumbuhan ekonomi daerah sudah berada di jalur yang benar.
“Kita ingin menjadikan potensi wisata yang ada di Limapuluh Kota sebagai tujuan wisata yang bisa terkenal hingga ke tingkat nasional,” kata Bupati Safaruddin.
Ia menambahkan, karena Lima Puluh Kota memiliki berbagai potensi.
“Mulai potensi alam, bahari, wisata agro, wisata budaya, dan sebagainya yang harus kelola secara profesional,” ungkapnya.
Safaruddin menambahkan, hasil dalam Pesona Wisata Award (PWA) 2022 akan menjadi acuan dalam pengembangan dan pengelolaan Pariwisata di Limapuluh Kota.
Bupati juga mengapresiasi Dinas Pariwisata Sumbar yang telah berhasil melakukan PWA yang kelima kalinya.
Safaruddin menegaskan sektor pariwisata merupakan salah satu program utama bagi pemerintah daerah karena dengan pariwisata yang maju akan turut mendorong sektor lainnya akan ikut terdongkrak.
Upaya ini, lanjut Bupati Safaruddin harus didukung dengan perencanaan yang terarah.