Lepas 466 Wisudawan, Rektor Unand Efa Yonnedi: Di Era yang Dinamis ini Harus Cepat Beradaptasi

Klikpositif Supernova Honda (3000 x 1000 piksel)

PADANG, KLIKPOSITIF- Mengawali tahun 2024, Universitas Andalas (Unand) mewisuda sebanyak 466 wisudawan dari berbagai program studi dan jenjang pendidikan.

Rektor Universitas Andalas Dr. Efa Yonnedi, SE, MPPM, Akt, CA, CRGP mengungkapkan wisuda bukanlah akhir dari perjuangan melainkan awal yang baru untuk tantangan berikutnya. Dengan telah diwisuda maka akan terbuka gerbang dengan berbagai kesempatan yang lebih luas di hadapan kita.

“Pencapaian yang dirayakan hari ini adalah hasil kerja keras, kedisiplinan dan kegigihan serta kemauan untuk terus belajar,” ungkap Efa di Auditorium kampus Limau Manis pada Sabtu (13/1).

Efa juga berpesan agar para lulusan siap dengan berbagai perubahan yang terjadi di era yang serba dinamis saat ini. Meskipun Unand sudah memberikan pondasi yang kuat, namun para lulusan juga harus beradaptasi dan mengembangkan potensi dirinya.

“Tidak cukup hanya pembekalan dari kampus saja, para lulusan juga harus memilih kemampuan untuk beradaptasi dengan lingkungan kerjanya dan cepat menangkap semua perubahan,” ulasnya.

Sebab, di dunia kerja yang kompetitif ini, tidak hanya dibutuhkan sikap profesional dan terampil dibidang sendiri, tetapi juga menjadi individu yang dapat berkolaborasi, berpikir kreatif, dan memimpin dengan integritas.

466 lulusan yang diwisuda berasal dari berbagai jenjang pendidikan mulai dari Diploma, Sarjana, Profesi, Spesialis, Magister hingga Doktoral.

Pada kesempatan itu sekaligus pemberian penghargaan kepada Lulusan Terbaik, Mahasiswa Berprestasi, dan Bintang Aktivis Kampus Bereputasi dari berbagai fakultas.

 

Exit mobile version