MEDAN, KLIKPOSITIF – PWI Sumut bersama Pemerintahan Kota Medan menyambut kedatangan puluhan wartawan dan Diskominfo Bukittinggi, Kamis 1 Desember 2022.
Seperti diketahui, 58 Wartawan dan 11 Pegawai Diskominfo Bukittinggi menggelar Study Best Practice Group Trip To Medan.
Ketua PWI Sumut, Ferianda Putra Sinik menyambut baik kedatangan rombongan dari Bukittinggi ini.
Sementara, Kadis Kominfo Medan Arrahman Pane juga turut menyambut kedatangan para wartawan ini.
Pane secara ringkas memperkenalkan Kota Medan. Menurutnya, Medan memiliki jumlah penduduk sebesar 2,4 juta jiwa.
“Selain itu, Medan memiliki 21 kecamatan dan 151 kelurahan,” jelas Pane.
Kadis Kominfo Medan juga membeberkan jika pihaknya tiap tahun mengganggarkan kerjasama dengan wartawan termasuk program Uji Kompetensi Wartawan (UKW).
Terpisah, Kepala Dinas Kominfo Bukittinggi, Erwin Umar, menjelaskan kunjungan ini dalam rangka belajar dan bakal menerapkan apa yang didapat di Kominfo Medan nantinya di Bukittinggi.
“Tentu kunjungan ini akan menjadi masukan bagi kita terutama dalam pengelolaan kerjasama media,”kata Erwin Umar.
(*)