PASBAR, KLIKPOSITIF – Koordinator Presidium Majelis Nasional (MN) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Ahmad Doli Kurnia Tandjung menyebutkan KAHMi adalah aset masyarakat dan pemerintah daerah.
Ketua Komisi II DPR RI itu menyampaikan melalui orasi kebangsaan nya pada pelantikan pengurus Majelis Daerah KAHMI Pasaman Barat periode 2022-2027, Rabu (15/6/2022) di Aula Kantor Bupati Pasaman Barat.
“KAHMI ini aset nya masyarakat dan pemerintah daerah. Untuk itu, jadikan KAHMI sebagai mitra strategis dalam percepatan pembangunan,” sebutnya.
Ia menerangkan KAHMI lahir dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) pada tahun 1966 yang punya tanggung jawab untuk menjaga hubungan dengan masyarakat namun dengan cara yang berbeda.
“Kita bertanggungjawab dalam mengambil peran dan tanggung jawab menjaga hubungan tengah masyarakat,” ujarnya.
“Saat ini KAHMI terus bertransformasi, sekarang KAHMI ini sudah bisa sebagai Ormas,” lanjutnya.
Namun ia menegaskan, Ormas tentunya punya tanggung jawab yang besar meski KAHMI berbeda gaya.
Untuk itu, menurutnya, kehadiran KAHMI sebagai ormas siap membantu pemerintah.
Artinya katanya, KAHMI punya kepedulian untuk membangun negara khususnya di Kabupaten Pasaman Barat.
Dukung Pengkaderan
Selain itu ia meminta KAHMI Pasaman Barat agar tetap mendukung pengkaderan-pengkaderan HMI sehingga tetap terbangun kemitraan strategis dengan pemerintah daerah.
“Ini perlu, agar tetap menjaga keeksisan serta mempercepat pembangunan daerah,” tegasnya.
Ia menambahkan, HMI adalah jantungnya KAHMI, untuk itu perlu dorongan serta dukungan agar pengkaderan HMI itu tetap terjaga.
Pelantikan kepengurusan MD KAHMI Pasaman Barat
Adapun presidium beserta jajaran kepengurusan MD KAHMI Pasaman Barat dilantik oleh Kordinator Presidium KAHMI Sumbar, Fauzan Zakir berdasarkan Surat Keputusan Majelis Wilayah KAHMI Sumatera Barat.
Berikut nama-nama pengurus yang dilantik yakni Presidium Efri Syahputra, Indra Oloan, Syahrul Ramadhan Tanjung, Musardin dan Abdul Hamid.
Sedangkan untuk Sekretaris Umum Idenvi Susanto, dan Bendahara Umum Angga, serta bidang lainnya.
Hadir dalam pelantikan tersebut Staf Ahli Sekretariat Daerah Pasaman Barat, Adrianto mewakili Bupati Pasaman Barat, Bupati Pasaman Beni Utama dan Wakil Bupati Pasaman Sabar As.
Forkopimda Pasaman Barat, DPRD Pasaman Barat, Komisioner Bawaslu dan KPU kabupaten kota se sumbar, KNPI Pasbar, OKP, Ketua Parpol serta undangan lainya.
*
👉Silahkan bergabung di Grup FB SUMBAR KINI untuk mendapatkan informasi terupdate tentang Sumatera Barat.