Jelang Lebaran, UM Sumbar Salurkan Paket Sembako untuk Korban Gempa Pasaman

Lokasi di Malampah dan Timbo Abu

BUKITTINGGI, KLIKPOSITIF – UM Sumbar memberangkatkan tim UM Sumbar Peduli ke Pasaman dan Pasaman Barat dalam rangka penyaluran paket sembako kepada korban terdampak gempa, Kamis 28 April 2022.

Rombongan dipimpin Rektor UM Sumbar Riki Saputra yang diwakili Wakil Rektor III Moch Abdi.

Paket sembako ini merupakan hasil donasi dari civitas akademika UM Sumbar beserta perantau minang di Australia yang tergabung dalam Rumah Gadang Western Australia.

Rektor UM Sumbar Riki Saputra mengungkapkan, bantuan ini sengaja disalurkan mendekati hari lebaran, dengan pertimbangan dapat membantu korban terdampak gempa.

Riki melanjutkan, pasca gempa yang melanda Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat, pihaknya langsung menggagas tim yang dikoordinir Wakil Rektor III Moch Abdi.

“Hari ini kita menyalurkan paket sembako dari Civitas Akademi dan dari Perantau Minang di Australia. Kita harap bantuan ini bisa bermanfaat bagi warga terdampak,” ujar Riki.

Bantuan diserahkan langsung kepada warga yang sampai hari ini masih tinggal di tenda pengungsian di kawasan Malampah Pasaman dan Timbo Abu Pasaman Barat.

Sementara, Wakil Rektor III Moch Abdi menjelaskan, sejauh ini pihaknya sudah melakukan sejumlah hal pasca gempa 25 Maret 2022 silam.

Wakil Rektor III Moch Abdi

Di antaranya kunjungan lapangan, pemberian santunan kepada mahasiswa terdampak berikut beasiswa bebas SPP 1 Semester, serta pengiriman relawan trauma healing dan terakhir penyaluran paket sembako.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah bergandengan tangan dengan UM Sumbar selama ini, dalam rangka mewujudkan kepeduliaan terhadap sesama. Semoga menjadi amal ibadah bagi kita semua,” ungkap Abdi.

(*)

Exit mobile version