KLIKPOSITIF – Selama 12 hari dari H-10 hingga Lebaran H+2 (22 April – 3 Mei) PT Angkasa Pura II mencatat telah 2,13 juta pemudik.
Angka tersebut dari 17.477 penerbangan di 20 bandara.
Bandara Soekarno-Hatta jadi yang tersibuk dalam mudik tahun dengan layani 1,36 juta penumpang dengan pergerakan pesawat mencapai 10.989 penerbangan.
Sementara, hari ini, Rabu (4/5/2022), seluruh bandara AP II bersiap menerima kedatangan pemudik pada arus balik.
“Perkiraan pergerakan penumpang pada 4 Mei (H+1) mencapai sekitar 160.000 penumpang dan jumlah ini akan meningkat hingga puncak arus balik 7-9 Mei,” kata Direktur Utama AP II, Muhammad Awaluddin.
Pada 7 Mei, secara kumulatif di 20 bandara AP II memperkirakan jumlah pergerakan penumpang mencapai 166.312 orang.
“Kemudian pada 8 Mei tertinggi mencapai 199.857 orang dan 9 Mei sebanyak 179.542 orang,” ujarnya.
AP II mengimbau agar para pemudik dapat melakukan perjalanan arus balik lebih awal sehingga tidak terkonsentrasi pada 7 – 9 Mei.