IMM Cabang Solok Peringati Milad ke-61 IMM, Refleksi Perjalanan Organisasi

Klikpositif Iklan Hayati

Kota Solok, Klikpositif – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Cabang Solok merayakan milad ke-61 IMM, Jumat (14/3/2025). Perayaan milad dilakukan dengan penuh kesederhanaan di Kota Solok.

Hadir dalam kesempatan itu, PD Muhammadiyah Kabupaten Solok. Komisioner KPU Provinsi Sumbar, Jons Manedi, Komisioner BAZNAS Kota Solok, Diki Asnur, Wakil Ketua STAI Solok Nan Indah, Dr. Yusrial. Senior IMM Cabang Solok, Rengko Rizki.

Hadir juga, Ketua Majlis ekonomi PDM Solok, Atri Tarmizi, Ketua Lazismu Solok, Jefri Handa. Kemudian juga hadir Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Solok, Riki Muliarman dan Syafriadi, serta kemudian IMMawan dan IMMawati Cabang Solok.

Ketum IMM Cabang Solok, Ade Saputra mengatakan, IMM merupakan bagian dari organisasi besar Muhammadiyah. IMM juga sudah banyak berkiprah, baik di kancah nasional maupun lokal daerah.

“Kita tidak perlu lagi membahas bagaimana kiprah IMM di pentas nasional, namun IMM Cabang Solok juga banyak melahirkan kader yang sudah berkecimpung di berbagai bidang dalam membangun umat dan bangsa,” ungkapnya.

Menurutnya, Milad IMM momentum untuk merefleksi perjalan organisasi, terutama di Cabang Solok. Jangan berpikir IMM organisasi kecil, namun IMM sudah membuktikan kiprahnya.

“Sebagai kader penerus, tugas kita saat ini menjaga dan merawat IMM. Tetap upgrade diri untuk bisa membesarkan IMM dan persyarikatan Muhammadiyah ke depan,” bebernya.

Sementara itu, Mantan Ketum IMM Cabang Solok, Jons Manedi mengingatkan, 61 merupakan usia yang sudah sangat matang untuk merefleksi perjalanan IMM, khususnya di Cabang Solok.

“Milad tahun ini, harus menjadi momen untuk kian mengibarkan semangat kader. Evaluasi perjalanan IMM Cabang Solok sejak berdiri hingga hari ini, dan apa yang sudah dan akan dilakukan ke depan,” ingatnya.

Jons Manedi mengingatkan, setiap kader harus paham dan memegang teguh trilogi IMM sebagai dasar gerakan. Bagaimana kiprah IMM dalam bidang kemahasiswaan, keagamaan dan kemanusiaan.

“61 tahun IMM, banyak tantangan ke depan, khususnya bagi IMM Cabang Solok yang sudah berdiri sejak 2005. Kader harus menempa dan menyiapkan diri untuk meningkatkan kapasitas dalam menggerakkan organisasi,” pesannya.

Exit mobile version