Gerindra Sumbar Pamer Produk UMKM Kader di HUT ke-14, Ini Jumlah dan Bentuknya

Klikpositif PATWAL Honda Periode 18 - 30 April 2025

PADANG, KLIKPOSITIF — Dalam puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ke-14 tahun pada Sabtu (26/3/2022) lalu, sejumlah produk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) kader dipamerkan.

Ketua Panitia HUT ke-14 tahun Partai Gerindra Sumbar, Gun Sugianto mengatakan, sebanyak 20 stand UMKM tersebut merupakan produk dari kader partai besutan Prabowo Subianto tersebut.

“Ini sesuai dengan visi-misi Gerindra yang mendukung UMKM bisa berkembang dengan baik untuk menunjang perekonomian dan membuka lapangan pekerjaan,” kata Gun Sugianto, Rabu (30/3/2022).

Gun mengatakan, sejumlah produk UMKM yang dipasarkan di bawah binaan Partai Gerindra yakni berupa cendera mata, keripik, parfum, tas dari bahan rajutan, pakaian dan sebagainya.

“Kami ingin kader ini juga produktif, sehingga bisa sama-sama membesarkan partai dan memperbaiki kehidupan mereka, keduanya itu berjalan seimbang,” katanya.

Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Sandiaga Salahudin Uno meminta semua kader menjadi agen kreatif.

“Saya sangat senang melihat stand-stand UMKM yang digelar oleh emak-emak Gerindra Sumbar di arena Rakorda ini. Ini sangat bagus sekali. Kami harapkan, kader Partai Gerindra Sumbar bisa menjadi kader yang mampu membangkitkan ekonomi kreatif masyarakat, khususnya Sumbar,” kata pria yang saat ini juga menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) tersebut. (*)

Exit mobile version