PESSEL,KLIKPOSITIF – The One Auto Club Sumatera Barat (TOBs) peringati hari jadi kedua bersama anak yatim dan piatu.
Perayaan peringatan TOB Sumbar ke 2 tahun ini digelar di Pantai Transidano, Kecamatan Batang Kapas, Kabupaten Pessel, Minggu 29 Januari 2023.
Ketua Umum TOBs, Revil mengungkapkan, TOBs merupakan salah satu kumpulan para pecinta otomotif roda empat dari berbagai jenis.
Terbentuk pada 12 Januari 2021 lalu, TOBs hadir dengan yang mulia dalam kegiatan sosial dan dakwah.
Selain bermanfaat bagi masyarakat, tentu juga bisa menjadi media silaturahmi dan pembelajaran bagi sesama member.
“Ya kita membentuk TOB Sumbar ini, semata-mata ingin menjembatani masyarakat kita dalam kegiatan sosial, dan sebagai jembatan dakwah kita untuk masyarakat,” ungkap Revil sela anniversary TOB Sumbar ke 2 tahun.
Tampak hadir dalam kegiatan anniversary TOB Sumbar ke 2, sejumlah perwakilan Forkopimca Batang Kapas dan sejumlah klub maupun komunitas otomotif mobil di Sumbar beserta 60-an anak yatim dan piatu.
Revil berharap dengan hadirnya TOB di Sumbar, dapat memberikan manfaat yang lebih luas terhadap masyarakat.
Ia mengatakan, sesuai dengan visi, TOB Sumbar selalu konsisten dalam kegiatan sosial menjadi jembatan dakwah anggota kepada masyarakat menuju kebaikan, dan bukan untuk gagahan dan memamerkan kekayaan.
“Bukan untuk hura-hura atau semata-mata membanggakan kekayaan, tidak. Tapi kita ingin untuk membantu masyarakat,” ujarnya.
Kesempatan itu, Tokoh Muda Batang kapas, Robi Putra Tama selaku member TOB Sumbar mengaku, bangga dengan perkumpulan ini.
Ia mengatakan, dengan hadirnya TOB, banyak hal yang bermanfaat bisa dilakukan.
Selain mempererat silaturahmi antar sesama member, juga melakukan hal yang bermanfaat bagi masyarakat dan daerah.
“Kami sangat bangga adanya TOB mengada kegiatan di kecamatan kami. Apalagi bisa membuat wacana dalam pengembangan objek wisata kami,” terangnya.
Wali Nagari Ucap Terima Kasih
Sementara itu, Wali Nagari Taluak Batang Kapas, Izar Zein menyampaikan, terima kasih pada TOB Sumbar yang telah memilih Pantai Transidano menjadi pusat kegiatan.
Ia berharap, dengan adanya acara TOB ini dapat membawa hal positif dalam promosi wisata di Batang Kapas dan bermanfaat bagi ekonomi masyarakat.
“Mudah-mudahan kedepannya, TOB bisa terus melakukan manfaat bagi masyarakat luas dan membawa baik untuk perkembangan daerah,” ujarnya.