KLIKPOSITIF – Belakangan ini, gadis berusia 18 tahun bernama Siti Aisyah Mardhiya Amilia atau yang akrab disapa Amel, mendadak viral berkat unggahan video di Tiktok.
Gadis asal Jakarta ini disebut-sebut mirip dengan almarhumah penyanyi Nike Ardilla, bahkan ada yang menyebutnya jika Amel adalah reinkarnasi Nike Ardilla.
Dalam program Lapor Pak Trans 7 yang diunggah ke Youtube pada Jumat 9 Juli 2021, Amel menjelaskan bahwa keluarganya lah yang pertama kali menyebut bahwa dirinya sangat mirip Nike Ardilla.
Meski demikian, Amel mengaku pada awalnya ia tidak mengenal Nike Ardilla, karena Nike Ardilla sudah wafat sekitar 26 tahun yang lalu, atau wafat sebelum dirinya lahir.
“Aku searching-searching karena sempat dibilang beberapa kali mirip (Nike Ardilla) sama teman,” tutur Amel.
Amel sendiri mengaku baru mengenal sosok Nike Ardilla saat berusia 16 tahun, atau semenjak 2 tahun yang lalu.
Amel menyebut, style nya dari dulu, mulai dari gaya hingga potongan rambutnya memang pendek seperti itu semenjak dulu, bukan sengaja dibuat-buat seolah-olah mirip Nike Ardilla.
Berkat disebut-sebut mirip Nike Ardilla, Amel akhirnya didatangi oleh keluarga Nike Ardilla. Ketika itu, Amel mengaku merasa merinding.
“Aku merinding banget gitu lo, karena bisa ketemu langsung sama sosok Ibunya dari almarhumah kan,” kata Amel.