PESSEL, KLIKPOSITIF- Bank Nagari Cabang Painan, Kabupaten Pessel (Pesisir Selatan), Sumatera Barat salurkan CSR untuk meringankan dampak longsor yang menghantam Pondok Pesantren Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) Ashabul Kahfi.
Pimpinan Cabang Bank Nagari Painan, Helfiyanrika mengaku prihatin terhadap bencana yang melanda Pesisir Selatan. Selain mengancam keselamatan, bencana juga menimbulkan kerugian materil.
โSeperti longsor yang melanda MTI Ashabul Kahfi. Kami dari Bank Nagari sangat prihatin dengan bencana ini. Semoga Ashabul Kahfi bisa cepat bangkit,โ ungkap Helfiyanrika sela menyerahkan bantuan di MTI Ashabul Kahfi di Kecamatan Sutera, Rabu 10 Mei 2023.
Bantuan langsung diserahkan Pimpinan Cabang Bank Nagari Painan, Helfiyanrika kepada Heru Kisnanto Pimpinan MTI Ashabul Kahfi. Bank Nagari menyerahkan bantuan CSR senilai Rp5 juta.
โSemoga bantuan dapat sedikit meringankan duka yang menimpa MTI Ashabul Kahfi. Kami dari Bank Nagari sangat berharap, kondisi ini cepat berlalu dan santri bisa belajar dengan lancar seperti semula,โ terangnya.
Pimpinan MTI Ashabul Kahfi, Heru Kisnanto Tengku Kebijaksanaan mengaku berterima kasih pada Bank Nagari yang telah ikut memperhatikan kondisi MTI Ashabul Kahfi.
Ia berharap, Bank Nagari dengan seluruh manajemen bisa terus berkontribusi dalam pembangunan daerah dan melayani masyarakat dengan nyaman dan aman.
โSekali lagi kami sangat berterima kasih dengan kehadiran bank nagari, dan bantuan ini akan segera kami realisasikan,โjelasnya.
Diterjang Longsor, Bangunan Sekolah di MTI Ashabul Kahfi Ambruk
Pondok Pesantren Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) Ashabul Kahfi di Kabupaten Pessel (Pesisir Selatan), Sumbar berduka.
Pasalnya, dua bangunan yang baru saja selesai dibangun dan ditempati ambruk diterjang longsor.
Longsor terjadi sekitar pukul 01.00 WIB dini hari, Minggu 7 Mei 2023. Selain bangunan, sejumlah peralatan elektronik Ashabul Kahfi juga rusak tertimbun.
Pimpinan MTI Ashabul Kahfi, Heru Kisnanto Tengku Kebijaksanaan menyebutkan, tidak ada barang yang terselamatkan. Semua peralatan rusak akibat tertimbun.
โTidak ada yang bisa terselamatkan. Karena semua rusak tertimpa reruntuhan,โ ungkap Tengku Kebijaksanaan.
Ia menjelaskan, longsor menimpa sekolah tersebut, setelah dilanda hujan deras sejak Sabtu sore.
Ia mengatakan, akibat kejadian itu bangunan penahanan bukit di samping sekolah runtuh dan menimpa bangunan sekolah tersebut.
โDua bangunan yang rusak itu, satu rombel dan ruang pimpinan dan ruang guru,โ terangnya.
Ia menyebut, hingga saat ini pihaknya masih menghitung kerugian yang ditimbulkan kejadian itu.
Ia berharap, MTI Ashabul Kahfi bisa melalui itu cobaan ini, dan segera mendapatkan solusi untuk membangun kembali.
โMudahan tidak mengganggu kegiatan sekolah. Total kerugian mencapai 200 juta rupiah, dan kami segera berupaya mencari solusinya,โ terangnya.