KLIKPOSITIF – PT Hayati Pratama Mandiri (HPM) selaku main dealer sepeda motor Honda Sumatera Barat berkolaborasi dengan Dinas Perhubungan Sumatera Barat serta PT. Jasa Raharja Sumatera Barat kembali menggelar seminar Safety Riding untuk mahasiswa dan mahasiswi Universitas Adzkia, Selasa (23/09).
Seminar safety riding ini diikuti sebanyak lebih kurang 600 orang. Mengusung tema โDi Jalan Fokus, Kuliah Mulusโ, kegiatan yang digelar secara tatap muka ini disampaikan langsung oleh Instruktur Safety Riding HPM, Dio Suryanto. Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan para pengguna sepeda motor khusunya di usia produktif selamat saat berkendara sekaligus menumbuhkan kebiasaan #Cari_aman saat naik motor dengan tetap menjaga fokus di jalan raya.
Menurut data kecelakaan lalu lintas dari Korlantas pada tahun 2023 telah terjadi sebanyak 152.000 kecelakaan yang melibatkan kendaraan sepeda motor. Usia yang memiliki prosentase 61% tertinggi berada direntang usia 15-29 tahun. Usia tersebut adalah usia belajar dan usia produktif. Digagasnya seminar ini adalah salah satu bentuk kepedulian bersama untuk keselamatan berkendara usia produktif terutama di kalangan mahasiswa.
Asri Wirawan selaku Marketing Communication & Development Manager PT.HPM mengungkapkan kegiatan seminar ini merupakan kegiatan yang rutin kami lakukan di setiap tahun di mana kami menyasar kampus yg berada di Sumatera Barat dan tahun ini kami bersama PT.Jasa Raharja Sumatera Barat dan Dinas Perhubungan Sumatera Barat menggandeng Universitas Adzkia di mana kami berharap dengan kegiatan ini generasi muda sadar akan pentingnya keselamatan berkendara.
โTujuan kami dari Honda Hayati mengadakan seminar ini kami ingin nantinya Indonesia pada tahun 2050 memasuki fase Zero Traffic Fataly di mana tidak ada korban atau fatalitas dari pengendara roda dua kehilangan nyawa akibat kecelakaan lalu lintasโ tambah Asri Wirawan
Kegiatan seminar ini berjalan meriah dengan puluhan hadiah berupa helm yang disediakan oleh Honda Hayati sebagai doorprize bagi para peserta yang berhasil menyelasaikan kuis seputar materi safety riding. Peserta terlihat sangat antusias dibuktikan dengan interaksi peserta dengan pemateri.
โSaat ini HPM bersama dengan 28 Dealer di bawah jaringan Hayati terus berkomitmen untuk menggencarkan program keselamatan berkendara ini sampai ke masyarakat. Selain mensosialisasikan ke para pelajar, sekolah dan kampus, HPM juga gencar mensosialisasikan keselamatan berkendara ke perusahaan, instansi pemerintah dan komunitas sepeda motor. Diharapkan dengan seringnya sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berkendara di jalan rayaโ tutup Asri Wirawan






