Buah Ini Bisa Jadi Solusi Jika Anda Ingin Memperkuat Tulang

Dalam kasus retak dan patah tulang, enzim ini membantu dalam mengurangi peradangan dan rasa sakit

Kasus lemah tulang memang umum di kalangan orangtua, namun dewasa ini tak sedikit anak muda yang mengalaminya. Semua ini karena gaya hidup dan kurangnya makanan yang tepat dan olahraga. Jadi bagaimana cara untuk membangun tulang yang kuat?

Terlepas dari berolahraga, mengonsumsi makanan sehat sama pentingnya untuk memperoleh tulang yang kuat. Dan ketika bicara soal makanan, nanas adalah salah satu di antaranya.

Nanas dikenal kaya antioksidan dan sifat anti-inflamasi. Ini adalah dua faktor yang paling penting mengapa nanas adalah harus dikonsumsi terutama bagi mereka yang memiliki tulang lemah. Berikut adalah nutrisi dalam nanas yang membantu memperkuat tulang, dilansir Boldsky:

1. Vitamin C
Nanas kaya akan vitamin C. Ini membantu untuk menyehatkan sendi dan berperan dalam produksi kolagen yang membantu menjaga sendi dan tulang yang kuat.

2. Mangan
Nanas juga kaya akan mineral lain seperti mangan. Ini membantu dalam sintesis jaringan ikat pada tulang dan membuat tulang kuat.

3. Vitamin B
Nanas kaya akan vitamin seperti vitamin B6 dan B1 dan yang paling penting vitamin B12 yang membantu dalam memperkuat tulang.

4. Tembaga
Nanas juga kaya akan mineral lain yakni tembaga. Ini membantu dalam menjaga kesehatan tulang dan meningkatkan fungsi tulang dan sendi.

5. Bromelain
Enzim bromelain yang terkandung dalam nanas membantu menjaga kesehatan tulang. Dalam kasus retak dan patah tulang, enzim ini membantu dalam mengurangi peradangan dan rasa sakit dan meningkatkan penyembuhan.

Exit mobile version