Belum Ada Instruksi Gubernur, Dishub Sumbar Belum Tempatkan Personil di Perbatasan

Sampai sekarang (Kamis malam, 22 April) belum ada intruksi dari pimpinan. Belum tahu ke depannya, kami siap kalau sudah ada perintah

Personil Dishub Sumbar

Personil Dishub Sumbar (Istimewa)

Hayati Motor Padang

PADANG, KLIKPOSITIF – Hingga Kamis 22 April 2021, Dinas Perhubungan Sumatera Barat (Dishub Sumbar) belum menempatkan personil di perbatasan untuk mengawal larangan mudik bagi pemudik yang masuk ke provinsi itu.

“Sampai sekarang (Kamis malam, 22 April) belum ada intruksi dari pimpinan. Belum tahu ke depannya, kami siap kalau sudah ada perintah,” ungkap Kepala Dinas Perhubungan Sumbar Heri Nofiardi kepada KLIKPOSITIF saat menghadiri rapat koordinasi Kadin dengan Pemrov Sumbar, Kamis 22 April 2021.

Menurutnya, gubernur belum mengintruksikan sebab pembatasan mudik sesuai dengan surat edaran pemerintah pusat masih lama yakni 6 hingga 17 Mei 2021.

“Sekarang memang belum ada perintah sebab tanggal 6 Mei masih lama, tapi kita tunggu saja,” pintanya.

Kata Heri, gubernur tentu saja punya analisis terhadap kemungkinan – kemungkinan menyebarnya Covid-19. Dulu, lanjut Heri, waktu Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) memang dilakukan pemeriksaan dan pembatasan di posko perbatasan.

“Sekarang bukan PSBB, tapi kita tunggu keputusan pak gubernur,” katanya lagi.

Sebelumnya Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah menegaskan tidak adanya pembatasan di perbatasan untuk pemudik. Alasannya karena pemerintah provinsi tidak punya biaya.

“Tidak ada penjagaan, penjagaan mengeluarkan duit, itu biaya. Uang kita sedikit tidak ada penjagaan,” ungkapnya saat ini. (*)