JAKARTA, KLIKPOSITIF – Ketua DPD Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Sumbar H Andre Rosiade menyebutkan, setelah deklarasi Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendukung Mahyeldi-Vasko Ruseimy pada Pilgub Sumbar 2024, beberapa partai lain juga tertarik. Ada kemungkinan, koalisi 20 kursi Gerindra-PKS ini akan terus membesar jelang pendaftaran ke KPU Agustus mendatang.
“Alhamdulillah, dukungan kepada pasangan Mahyeldi-Vasko ini terus mengalir. Begitu banyak yang menyatakan siap memenangkan pada Pilgub 27 November 2024 nanti. Ini adalah pertanda baik, pasangan yang diusung Gerindra-PKS insya Allah memiliki peluang menang yang baik,” kata Anggota DPR RI asal Sumbar ini.
Andre Rosiade mengatakan, dalam beberapa hari terakhir ini, ada sejumlah partai yang menyatakan dukungan kepada Mahyeldi-Vasko. Mereka siap bergabung dan memenangkan kontestasi lima tahunan ini. Karena, pasangan ini dinilai sangat cocok memimpin Sumbar. Kombinasi senior dan muda yang bisa menyelesaikan masalah-masalah yang sedang terjadi di Sumbar.
“Kami dari partai koalisi tentu tidak akan menutup kemungkinan adanya tambahan partai ini. Bahkan sangat berterima kasih, karena pasangan yang kami usul dan usung ini mendapat tempat juga di partai lain. Semakin besar dukungan partai, semoga juga membuat dukungan masyarakat semakin besar,” kata anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra ini.
Andre Rosiade juga menanggapi sejumlah ‘meme’ yang beredar di media sosial yang mengatakan, ada peluang Mahyeldi-Vasko akan berhadapan dengan kotak kosong pada Pilgub Sumbar. Karena, didukung dua partai pemenang Pemilu di Sumbar, dan juga mengusung incumbent Gubernur yang punya elektabilitas tinggi. Menurutnya, hal itu belum bisa dipastikan, karena sejumlah kandidat masih terlihat bekerja.
“Kita tidak bisa menyimpulkan saat ini, karena baru dua partai yang deklarasi calon. Masih banyak partai lain yang memiliki kursi di DPRD Sumbar. Gerindra-PKS baru 20 kursi, ada 45 kursi milik partai lainnya. Jadi, kita lihat saja bagaimana yang terjadi di beberapa waktu ke depan, apakah ada penantang, atau satu pasangan ini saja. Yang jelas, kita semua berbuat untuk pembangunan Sumbar,” kata ketua harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini.
Seperti diketahui, Jumat (12/7/2024) lalu, DPP Partai Gerindra dan DPP PKS secara resmi mengusung pasangan Mahyeldi dan Vasko untuk maju sebagai Cagub dan Cawagub Sumbar di Pilkada Sumbar 27 November 2024 mendatang.
DPP Partai Gerindra mengeluarkan SK Nomor:07-1005/Rekom/DPP-GERINDRA/2024 terkait Rekomendasi Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar periode 2024 yang ditandatangani Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Sekjen Ahmad Muzani 11 Juli 2024.
Ditandatangani Presiden PKS Ahmad Syaiku dan Sekjen Aboe Bakar Alhabsy tenting Bakal Calon Gubernur dan Bakal Calon Wail Gubernur Sumbar periode 2024-2029. Ditandatangani Presiden PKS Ahmad Syaiku dan Sekjen Aboe Bakar Alhabsy. (*)