Kota Solok, Klikpositif – Universitas Mahaputra Muhammad Yamin (UMMY) Solok kembali mewisuda sebanyak 142 orang lulusan, Selasa (4/10/2022). Berbeda dengan sebelumnya, wisuda kali ini dilangsungkan di Sporthall Tanjung Paku.
Dalam rapat senat luar biasa itu, Rektor UMMY Solok, Prof. Syahro Ali Akbar mewisuda 142 lulusan yang berasa dari 4 fakultas. Diantaranya, 27 orang dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, 20 orang dari Fakultas Pertanian, Fakultas Ekonomi sebanyak 73 orang serta Fakultas Hukum 22 orang.
Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar menyampaikan apresiasi terhadap UMMY Solok yang terus eksis dalam melahirkan lulusan yang berdaya saing. UMMY menjadi salah satu aset pendidikan yang sangat penting bagi Kota Solok.
“Selama ini, UMMY Solok merupakan tumpuan bagi masyarakat Kota Solok dan daerah lainnya untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi. Keberadaan UMMY telah membantu pemerintah dalam melahirkan SDM berkualitas,” sebut Zul Elfian Umar.
Menurut Zul Elfian Umar, sudah banyak lulusan UMMY Solok yang memberikan kontribusi dalam berbagai bidang kehidupan masyarakat. Bahkan, dalam bidang birokrasi dan politik. Semua itu, katanya, tidak terlepas dari peran besar kampus UMMY Solok.
Ia mengharapkan, UMMY Solok terus berkembang dan menjadi kebanggaan bagi masyarakat Kota Solok. Kolaborasi antara yayasan dan rektorat merupakan kunci penting dalam membawa kemajuan bagi UMMY.
“Pengelolaan yang baik oleh pengurus serta rektorat, tentu akan menghasilkan lulusan yang baik juga. Apalagi universitas ini menyandang nama besar pahlawan nasional Profesor Muhammad Yamin,” terang Zul Elfian memberikan motivasi.
Wako juga menegaskan, Pemerintah Kota Solok bersama DPRD akan terus mendukung pengembangan kampus UMMY ke depannya. Termasuk dalam upaya peningkatan status UMMY dari swasta menjadi negri.