Wisuda Ke-136, Rektor: Persaingan Semakin Ketat, Lulusan UNP Harus Mampu Bersaing

Hayati Motor Padang

PADANG, KLIKPOSITIF – Universitas Negeri Padang (UNP) meluluskan sebanyak 3.780 orang sarjana pada periode wisuda ke -136. Prosesi wisuda dimulai sejak Kamis hingga Minggu (29/9/2024) di Gedung Auditorium UNP.

Rektor UNP Krismadinata PhD, dalam Pidato Wisuda berjudul “Tantangan dan Strategi Lulusan Perguruan Tinggi di Era Globalisasi” menyampaikan Revolusi Industri 4.0 makin mempersulit keadaan para pencari kerja. Pada era disrupsi teknologi dan era berbasis cyber physical system ini, dipercaya akan mengurangi secara signifikan penggunaan tenaga manusia.

“Ini merupakan tantangan baru bagi para lulusan perguruan tinggi. Bagaimanapun kondisi ini sudah ada di depan mata, sehingga mau tidak mau, para lulusan perguruan tinggi harus menghadapi semua tantangan ini demi masa depan,” ungkapnya.

Rektor melanjutkan, Di era globalisasi persaingan pasar kerja semakin ketat. Wisudawan tidak bisa hanya berpikir untuk mencari pekerjaan. Tetapi harus berpikir untuk membuka lapangan pekerjaan.

“Persaingan pencari kerja semakin sengit, karena tidak hanya bersaing dengan alumni perguruan tinggi dalam negeri, tetapi juga para alumni dari perguruan tinggi luar negeri,” terangnya.

Selain itu rektor juga berpesan pentingnya soft skills dalam era ini. Keterampilan teknis atau hard skills yang telah dipelajari di bangku kuliah sangatlah penting, tetapi kemampuan berkomunikasi, bekerja sama, berpikir kritis, serta memiliki empati dan kepedulian terhadap klien akan menjadi modal besar dalam karir kalian.

“Kompetensi profesional harus terus diasah dan ditingkatkan. Di era yang terus berubah, ilmu pengetahuan yang kalian peroleh di bangku kuliah akan cepat berkembang. Kita mendorong para wisudawan untuk memiliki growth mindset—yakni keyakinan bahwa kemampuan kita dapat terus dikembangkan melalui kerja keras, pembelajaran, dan ketekunan,” tuturnya.

Krismadinata menekankan pentingnya kerja keras dan pantang menyerah untuk para lulusan. Menurutnya, dunia saat ini menawarkan banyak sekali peluang, baik di sektor formal maupun melalui kewirausahaan.

“Jika kalian memiliki ide inovatif di berbagai bidang, jangan ragu untuk memulai usaha sendiri. Dengan berkembangnya teknologi dan digitalisasi, banyak peluang untuk mengembangkan solusi yang kreatif dan berdampak. Terakhir, jangan pernah berhenti untuk belajar,” tutup nya.

Untuk Diketahui, Wisuda UNP ke-136 Periode September 2024 totalnya meluluskan 3.780 orang sarjana. Rinciannya; Hari 1 Kamis (26/9) 281 sarjana S2 & S3 PPs dan seluruh fakultas, FIP 540 sarjana. Hari 2 Jumat (27/9) 507 sarjana FMIPA dan 297 sarjana FIK. Hari 3 Sabtu (28/9) 458 sarjana FBS, 403 sarjana FIS, dan 216 sarjana FPK. Hari 4 Minggu (29/9) 453 sarjana FT, 368 sarjana FEB, 219 sarjana FPP, dan 38 sarjana SVK.

Dalam empat hari wisuda yang digelar di Gedung Auditorium Kampus UNP Air Tawar Padang itu, juga menghadirkan para tokoh untuk berorasi dalam prosesi wisuda ini. Kamis 26 September 2024 berorasi  Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Sumbar Yuni Daru Winarsih SH MHum tentang “Keberfungsian Sosial dalam Penerapan Restorative Justice”, sekaligus melakukan penekanan tombol Launching Logo Dies Natalis UNP ke-70 dan Lustrum XIV-2024.

Pada hari kedua tampil Tokoh Muda Sumbar Vasko Ruseimy dengan tema “Mewujudkan Sumatera Barat Sebagai Destinasi Pendidikan”. Pada hari ketiga berorasi Bupati Solok H Epyardi Asda MMar dengan tema “Model Pentahelix dalam Pengembangan Wisata di Kabupaten Solok”.

Hari keempat ini selain orasi ilmiah oleh Maigus Nasir, juga ada penyerahan SK Prodi Baru yakni D4 Teknologi Kosmetik yang berada di bawah Sekolah Vokasi UNP, dan D4 Manajemen Perhotelan PSDKU (Program Studi di Luar Kampus Utama) Kota Payakumbuh, oleh Rektor UNP pada Direktur Sekolah Vokasi (SV) dan Dekan Fakultas Pariwisata dan Perhotelan (FPP). Kedua prodi tersebut juga saat ini sedang membuka pendaftaran mahasiswa baru. (*)

Exit mobile version